Penulis Harry Potter Dukung Salman Rusdie, JK Rowling Diancam Dibunuh

Senin, 15 Agustus 2022 - 16:26 WIB
loading...
Penulis Harry Potter...
Penulis novel Harry Potter JK Rowling. Foto/REUTERS
A A A
EDINBURGH - Kepolisian Skotlandia sedang menyelidiki ancaman pembunuhan terhadap penulis novel Harry Potter JK Rowling atas dukungannya terhadap novelis Salman Rushdie yang ditikam pada Jumat.

Pihak berwenang mengungkapkan perkembangan itu pada Senin (15/8/2022).

Bereaksi terhadap serangan terhadap Salman Rushdie itu, Rowling mentweet, “Berita mengerikan. Merasa sangat sakit sekarang. Semoga dia baik-baik saja.”



Seorang pengguna menulis sebagai tanggapan, "Jangan khawatir Anda berikutnya." Tanggapan itu dianggap sebagai ancaman pembunuhan terhadap Rowling.

Rowling membagikan pesan itu dan akun yang mengancamnya segera ditangguhkan dan postingannya dihapus.

Penulis Harry Potter meyakinkan para pengikutnya, berterima kasih kepada mereka atas dukungan mereka, dengan mengatakan, "Polisi terlibat (sudah menangani ancaman lain)."



"Kami telah menerima laporan tentang ancaman online dan petugas sedang melakukan penyelidikan," ujar seorang juru bicara kepolisian.

Salman Rushdie, penulis warga Inggris-Amerika Serikat (AS) kelahiran India ditikam pada Jumat di Negara Bagian New York saat dia bersiap memberikan kuliah.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2210 seconds (0.1#10.140)