Sejarah Masjidil Haram Diserang Kelompok Teroris yang Gegerkan Arab Saudi

Rabu, 08 Juni 2022 - 00:35 WIB
loading...
A A A
Namun, sekarang, semuanya berubah. Sejak Pangeran Mohammed bin Salman ditunjuk sebagai Putra Mahkota, Kerajaan Arab Saudi kembali membuka jalan menuju modernitas.

Sebagai penguasa de facto, dia memerintahkan penghapusan wewenang polisi agama, membuka bioksop, menggelar konser dan aneka hiburan lain. Selain itu, dia mencabut larangan perempuan mengemudi dan memberikan banyak kebebasan bagi kaum perempuan.

Langkah-langkah kecil menuju modernitas itu lagi-lagi menarik kemarahan kaum Islamis. Organisasi Islam, Raza Academy, menjalankan kampanye media sosial, mendesak Putra Mahkota Mohammed bin Salman untuk mencabut keputusan pembukaan gedung bioskop di kota Madinah.

Tidak seperti pendahulunya, Putra Mahkota Mohammed bin Salman dengan cepat menyadari kebutuhan negara untuk mengurangi ketergantungan pada minyak dan mendiversifikasikannya ke sektor lain seperti kesehatan, pendidikan, rekreasi dan pariwisata.

Dalam sebuah wawancara dengan CBS News, dia berkata, "(Sebelum 1979) Kami menjalani kehidupan normal seperti negara-negara Teluk lainnya, wanita mengendarai mobil, ada bioskop di Arab Saudi."
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1839 seconds (0.1#10.140)