Pertama Kali, Mossad Tunjuk 2 Wanita Jadi Mata-mata Top Israel

Jum'at, 19 Agustus 2022 - 07:24 WIB
A, mata-mata wanita Israel yang ditunjuk jadi kepala departemen teknologi Mossad. Nama dan wajahnya disamarkan oleh Kementerian Pertahanan untuk alasan keamanan. Foto/Kementerian Pertahanan Israel
TEL AVIV - Mossad , untuk pertama kalinya, menunjuk dua wanita untuk peran senior dalam organisasi mata-mata Israel tersebut. Kini ada empat perempuan di forum eksekutif yang memimpin lembaga itu.

Wanita pertama, "A", mengambil perannya baru-baru ini sebagai kepala Departemen Intelijen Mossad, yang setara dengan kepala Intelijen Militer di Pasukan Pertahanan Israel (IDF).

Wanita kedua, "K", ditunjuk untuk mengepalai Departemen Iran.

Departemen Intelijen Mossad, saat ini dikelola oleh dua wanita, "A" dan wakilnya, "H", dianggap sebagai salah satu jangkar inti dan mesin pertumbuhan organisasi.





"A", yang telah bertugas di inti komunitas intelijen selama 20 tahun terakhir, dipercayakan dengan pembentukan gambaran intelijen strategis di tingkat nasional tentang serangkaian topik, termasuk ancaman nuklir Iran, terorisme global, dan normalisasi dengan dunia Arab. Dia juga bertanggung jawab atas intelijen dalam semua operasi Mossad.

"A" pernah menjabat sebagai kepala salah satu departemen teknologi Mossad dan menerima Penghargaan Keamanan Israel pada upacara yang diadakan sekitar dua bulan lalu.

“Saya menggunakan platform yang terhormat ini untuk menyerukan kepada perempuan agar bertindak untuk mewujudkan potensi dan pengaruh mereka dalam sistem keamanan, termasuk unit tempur atau teknologi, untuk membuat tanda mereka,” katanya.

"A" sekarang akan bergabung dengan "K", yang menjabat sebagai kepala Departemen Iran, bidang kegiatan utama organisasi.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More