Mengenal Pegunungan Hissar, Diduga Sebagai Tempat Persembunyian Yajuj Majuj di Uzbekistan

Selasa, 30 April 2024 - 17:01 WIB
loading...
Mengenal Pegunungan...
Pegunungan Hissar di Uzbekistan. Foto/canaan.travel
A A A
HISSAR - Pegunungan Hissar sering diduga sebagai tempat persembunyian Yajuj Majuj di Uzbekistan. Hal ini mengacu pada tafsir ‘The Holy Quran’ yang ditulis Abdullah Yusuf Ali.

Menurut kepercayaan agama Islam, akan muncul Yajuj Majuj menjelang hari kiamat. Mereka disebut sebagai ras atau bangsa barbar yang bakal berbuat kerusakan dan kekacauan di dunia.

Pada kisahnya, Yajuj Majuj saat ini masih terkurung di suatu tempat yang tidak diketahui. Melihat ciri-ciri tempat yang dulu digunakan sebagai tempat untuk mengurungnya, muncul beragam teori dan spekulasi mengenai lokasi asli persembunyian Yajuj Majuj.

Adapun salah satunya berada di Uzbekistan, tepatnya di sebuah pegunungan bernama Hissar. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.

Tempat Persembunyian Yajuj Majuj di Uzbekistan


Lokasi tembok yang mengurung Yajuj dan Majuj masih menjadi misteri. Sedikit tanda pernah dikeluarkan dalam kitab suci umat Islam yang menyatakan bahwa tempat mereka berada adalah di antara gunung-gunung.

Pada sekian banyak teori, Abdullah Yusuf Ali dalam tafsir ‘The Holy Quran’ pernah menuliskan lokasi tempat mengurung Yajuj Majuj.

Ia menyebut Hissar Uzbekistan yang berada sekitar 240 km di tenggara Bukhara. Tepatnya di sebuah celah sempit antara gunung-gunung batu di sekitarnya.

Mengacu pada sumber di atas, sebagian menduga bahwa Hissar yang dimaksud adalah jajaran pegunungan Hissar atau biasa dikenal Hissar Range. Tempat ini adalah sebuah pegunungan tinggi di bagian selatan negara Uzbekistan.

Pegunungan Hissar terletak di antara Sungai Amu Darya dan Zeravshan. Lokasinya di sebelah barat sistem pegunungan Pamir-Alay yang membentang 200 km ke arah timur dan barat melintasi wilayah Uzbekistan dan Tajikistan.

Pegunungan Hissar juga dianggap sebagai pegunungan tertinggi di negaranya. Titik tertingginya berada di zona perbatasan dengan Tajikistan dan dikenal dengan nama Khazret Sultan.

Demikianlah ulasan mengenai pegunungan Hissar yang diduga sebagai tempat persembunyian Yajuj Majuj di Uzbekistan.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Lokasi yang Diduga...
7 Lokasi yang Diduga Tempat Yajuj Majuj Terkurung, Mana Saja?
Agama Warga Negara Uzbekistan...
Agama Warga Negara Uzbekistan dan Persentasenya
Memanfaatkan Kecantikan...
Memanfaatkan Kecantikan dan Kekuasaan, Perempuan Ini Jalankan Sindikat Kejahatan Internasional
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Ibu Kota Uzbekistan, Videonya Mengerikan
Warga Uzbekistan Dilarang...
Warga Uzbekistan Dilarang Pelihara Harimau, Beruang, dan Buaya di Rumah
3 Alasan Nama Negara...
3 Alasan Nama Negara Asia Tengah Banyak Berakhiran -Stan
Minum Obat Sirup Buatan...
Minum Obat Sirup Buatan India, 18 Anak di Uzbekistan Meninggal
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Waduh! Tas Menteri Keamanan...
Waduh! Tas Menteri Keamanan Dalam Negeri AS Kristi Noem Dicuri di Restoran, Apa Saja Isinya?
Rekomendasi
Jadwal Live Barcelona...
Jadwal Live Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey di RCTI
Tips Bibir Tetap Lembab...
Tips Bibir Tetap Lembab dan Sehat Selama Beraktivitas
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
Berita Terkini
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
1 jam yang lalu
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
2 jam yang lalu
Bos Intel Israel: Netanyahu...
Bos Intel Israel: Netanyahu Perintahkan Dinas Keamanan Memata-matai Demonstran
3 jam yang lalu
Israel Bagikan Ucapan...
Israel Bagikan Ucapan Belasungkawa atas Wafatnya Paus Fransiskus, Lalu Menghapusnya
3 jam yang lalu
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
4 jam yang lalu
Paus Fransiskus akan...
Paus Fransiskus akan Dimakamkan pada Hari Sabtu 26 April
5 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved