Intel Jerman Yakin Rusia Segera Rebut Seluruh Donbass dalam 5 Pekan

Senin, 06 Juni 2022 - 16:18 WIB
Pasukan Rusia berada di Donbass pada 3 Juni 2022. Foto/Sputnik
BERLIN - Pasukan Rusia dapat segera merebut sisa wilayah Donbass dari pasukan Ukraina. Badan intelijen asing Jerman, BND, telah memperingatkan hal itu dalam laporan majalah Der Spiegel.

Media yang berbasis di Berlin mengutip briefing rahasia BND baru-baru ini yang mengatakan agensi tersebut, “Khawatir bahwa perlawanan Ukraina bahkan dapat dipatahkan dalam empat hingga lima pekan ke depan.”

“Analis BND telah mencatat bahwa sementara Rusia bergerak jauh lebih lambat daripada yang mereka lakukan di awal perang, mereka mampu menaklukkan bagian-bagian kecil wilayah setiap hari,” papar Der Spiegel.



BND berpikir mungkin saja pasukan Putin dapat membawa semua Donbass di bawah kendali mereka pada Agustus.





Laporan itu lebih lanjut mengatakan bahwa itu membuat “perbedaan besar” pada situasi di medan perang ketika senjata Jerman yang lebih berat dikirimkan.



Pasukan Rusia terus mendapatkan keuntungan di Donbass, menutup kota Severodonetsk dan mendorong pasukan Ukraina ke barat.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More