Presiden Sudan ingin hubungan normal dengan Sudan Selatan

Jum'at, 12 April 2013 - 23:34 WIB
Presiden Sudan ingin...
Presiden Sudan ingin hubungan normal dengan Sudan Selatan
A A A
Sindonews.com – Presiden Sudan Omar Hassan al-Bashir mengatakan, bahwa dia menginginkan perdamaian dan hubungan yang normal dengan Sudan Selatan. Hal ini disampaikan al-Bashir dalam kunjungan pertamanya ke Sudan Selatan, Jumat (12/4/2013).

Ini adalah kunjungan pertama al-Bashir, setelah pada 2011 Sudan Selatan memisahkan diri dari Sudan dan membentuk pemerintahan sendiri. Sebelumnya, sempat terjadi perang sipil selama puluhan tahun di kawasan itu.

"Saya sudah menginstruksikan pada pemerintah dan masyarakat sipil Sudan untuk membuka diri terhadap saudara-saudara mereka di Republik Sudan Selatan," ujar Bashir dalam pertemuan bersama Presiden Sudan Selatan, Salva Kiir.

Sama seperti al-Bashir, Kiir juga mengaku telah setuju untuk melanjutkan pembicaraan guna menyelesaikan semua konflik atas wilayah yang disengketakan dua negara di sepanjang 2.000 km garis perbatasan.

"Saya dan Presiden Bashir sepakat untuk melaksanakan kerjasama semua perjanjian," kata Kiir, seperti dikutip dari Reuters. Para diplomat berharap kunjungan Bashir akan membantu kedua belah pihak mengatasi rasa tidak percaya yang mendalam dan memecahkan perselisihan antara kedua negara yang masih tersisa hingga kini.
(esn)
Berita Terkait
Pemerintah dan Kelompok...
Pemerintah dan Kelompok Bersenjata Sudan Capai Kesepakatan Damai
Banjir di Sudan Semakin...
Banjir di Sudan Semakin Parah, Sebanyak 4.000 Rumah Hancur
Pemimpin Faksi yang...
Pemimpin Faksi yang Bertikai di Sudan Setujui Gencatan Senjata 7 Hari
Tentara Sudan Kuasai...
Tentara Sudan Kuasai Istana Kepresidenan, Pemberontak Masih Tebar Ancaman
Siapa Pemimpin Konflik...
Siapa Pemimpin Konflik Sudan?
5 Tantangan 100 Hari...
5 Tantangan 100 Hari Pertempuran di Sudan, Belum Ada Sinyal Perdamaian
Berita Terkini
Profil dan Biodata Paus...
Profil dan Biodata Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
20 menit yang lalu
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
39 menit yang lalu
BREAKING NEWS! Paus...
BREAKING NEWS! Paus Fransiskus Meninggal Dunia
41 menit yang lalu
Kasus Pencucian Uang...
Kasus Pencucian Uang Rp285,9 T, Hukuman Bui Seumur Hidup Miliarder Truong My Lan Dipangkas Jadi 30 Tahun
1 jam yang lalu
5 Fakta Israel Halangi...
5 Fakta Israel Halangi Jemaah Kristen Palestina Rayakan Paskah
1 jam yang lalu
Ini Arti Bendera Zionis...
Ini Arti Bendera Zionis Israel
2 jam yang lalu
Infografis
3 Penyebab Para Jenderal...
3 Penyebab Para Jenderal Israel Sudah Tak Ingin Serang Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved