Negara-negara yang Bersengketa Wilayah dengan China

Sabtu, 23 Juli 2022 - 06:15 WIB
loading...
Negara-negara yang Bersengketa...
Kapal pengawas maritime China, Haijian No. 51 (tengah) berlayar dekat kapal-kapal Penjaga Pantai jepang (kanan dan kiri) dan kapal nelayan Jepang (depan kedua kiri) dengan latar belakang Pulau Uotsuri di Kepulauan Senkaku. Foto/REUTERS
A A A
BEIJING - Terdapat beberapa negara yang bersengketa wilayah dengan China. Bahkan sengketa wilayah ini telah menimbulkan banyak korban jiwa.

Pada 2020, perkelahian antara pasukan China dan India di Lembah Galwan di Ladakh, wilayah perbatasan Himalaya yang disengketakan menewaskan setidaknya 20 tentara India.

Berikut daftar negara-negara yang punya sengketa wilayah dengan China:

1. Jepang

Perseteruan China dan Jepang atas Kepulauan Senkaku sudah lama terjadi. Perseteruan bermula ketika Kekaisaran Jepang mengeklaim serta mencaplok Kepulauan Senkaku pada 1985.

Konfrontasi mulai meningkat sejak 1971, ketika pemerintah China dengan resmi mengeklaim kepulauan itu dengan namanya sendiri, Kepulauan Diaoyu.

Setelah klaim yang dilayangkannya, China mengizinkan kapal nelayan untuk masuk ke Kepulauan Senkaku.

Keberadaan Kepulauan Senkaku/Diaoyu awalnya tidak terlalu dipermasalahkan. Namun berubah ketika para ilmuwan menemukan cadangan minyak di kawasan tersebut.

Perseteruan kedua negara ini dalam merebutkan Kepulauan Senkakau/Diaoyu menarik perhatian banyak negara.

Pada 2021, Amerika Serikat bahkan memastikan komitmennya melindungi Jepang, terutama Kepulauan Senkaku.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1362 seconds (0.1#10.140)