Protes Perang, Pria Irlandia Tabrakan Truk ke Gerbang Kedubes Rusia

Rabu, 09 Maret 2022 - 01:36 WIB
loading...
Protes Perang, Pria...
Seorang pria Irlandia menabrakkan truknya ke Kedubes Rusia di Dublin sebagai betuk protes perang di Ukraina. Foto/The Irish Times
A A A
DUBLIN - Seorang pria Irlandia ditangkap setelah menabrakkan truknya ke pintu gerbang Kedutaan Besar (Kedubes) Rusia di Dublin pada Senin lalu. Ia mengaku melakukan hal itu sebagai upaya untuk mengusir Duta Besar Rusia dan memprotes perang yang sedang berlangsung di Ukraina .

Menurut media Irlandia, The Irish Times, Desmond Wisley didakwa atas tindakan kriminal perusakan dan akan muncul di pengadilan Selasa waktu setempat.

Sebuah video yang viral pada hari Senin menunjukkan truk besar yang dikemudikan Wisley perlahan-lahan mundur melalui gerbang sementara orang-orang yang lewat dapat terdengar bersorak. Truk itu milik bisnis keluarga Wisley, yang menyediakan berbagai perlengkapan gerejawi untuk gereja-gereja, The Irish Times melaporkan.



"Saya telah melakukan bagian saya, teman-teman. Sudah waktunya bagi Irlandia untuk melakukan bagian mereka," kata Wisley saat dia ditangkap oleh polisi Irlandia.

"Saya baru saja melakukan ini untuk menciptakan koridor yang aman bagi duta besar Rusia untuk meninggalkan Irlandia," tambah Wisely, menurut Times seperti dikutip dari Newsweek, Rabu (9/3/2022).

"Saya ingin duta besar dan rekan-rekannya meninggalkan negara ini. Sudah waktunya kita berdiri," ujarnya.

Kedubes Rusia di Dublin telah menjadi subyek protes sejak konflik di Ukraina dimulai hampir dua minggu lalu. Beberapa hari sebelumnya, seorang pengunjuk rasa melemparkan cat merah ke kedutaan sebagai simbol darah untuk memprotes perang, sementara yang lain berkumpul di luar dengan tanda untuk menunjukkan ketidaksetujuan mereka terhadap invasi Rusia.



Kedubes Rusia menanggapi tindakan Wisley dengan menyebutnya sebagai "tindakan kriminal yang gila terhadap misi diplomatik damai." Pihak berwenang juga telah bergerak untuk mendirikan penghalang keamanan di sekitar gedung setelah insiden itu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
Trump Peringatkan Putin:...
Trump Peringatkan Putin: Menolak Gencatan Senjata Akan Sangat Menghancurkan bagi Rusia
Jenderal Tertinggi Rusia:...
Jenderal Tertinggi Rusia: Pasukan Ukraina Dikepung di Kursk
Ukraina Setuju Gencatan...
Ukraina Setuju Gencatan Senjata 30 Hari, Ini Respons Rusia
Putin: Tentara Bayaran...
Putin: Tentara Bayaran Asing yang Bela Ukraina Dianggap Teroris!
Ukraina Terima Gencatan...
Ukraina Terima Gencatan Senjata 30 hari, Berikut 4 Dampaknya bagi Perang Rusia
Rekomendasi
Mobil Dinas Dipakai...
Mobil Dinas Dipakai Mudik Lebaran, Ini Sanksinya
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
32 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved