Tahun Baru, Kim Jong-un Nyekar ke Makam Ayah dan Kakeknya

Jum'at, 01 Januari 2021 - 15:15 WIB
loading...
A A A
Pemimpin Korut itu sebelumnya telah meminta maaf karena gagal memenuhi janji perbaikan ekonomi dan atas kesulitan yang dialami warga akibat sanksi internasional dan langkah-langkah ketat yang bertujuan untuk mencegah wabah virus Corona.

"Di tahun baru juga, saya akan bekerja keras untuk membawa lebih awal era baru di mana cita-cita dan keinginan rakyat kita akan menjadi kenyataan," tulis Kim dalam suratnya, menurut KCNA.

Korut mengklaim tidak memiliki kasus virus Corona yang dikonfirmasi, meskipun para pejabat di Korea Selatan (Korsel) dan Amerika Serikat (AS) mengatakan itu tidak mungkin.

Ekonomi negara yang tertutup itu telah tertekan oleh penguncian perbatasan yang diberlakukan sendiri dan langkah-langkah keras lainnya untuk mencegah wabah COVID-19.(Baca juga: Kim Jong-un Gelar Kongres, Pesawat Mata-mata AS Terbang Dekat Korut )
(ber)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1682 seconds (0.1#10.140)