10 Tragedi Tumpahan Minyak Terbesar di Dunia

Senin, 14 September 2020 - 05:30 WIB
loading...
10 Tragedi Tumpahan...
Perekonomian dunia bergantung pada bahan bakar fosil, khususnya minyak. Sayangnya, perdagangan minyak menggunakan kapal tanker juga memiliki risiko tumpahnya minyak akibat kecelakaan kapal. Ilustrasi/SINDOnews/Titus Jefika Heri Hendarmawan
A A A
PEREKONOMIAN dunia bergantung pada bahan bakar fosil, khususnya minyak. Konsekuensinya saat ini perdagangan dunia banyak didominasi penjualan minyak antarnegara menggunakan kapal tanker. (Baca juga: Kapal Jepang Penyebab Tumpahan Minyak Mauritania Lolos Cek Tahunan)

Sayangnya, selain berimbas positif terhadap ramainya jalur laut, perdagangan minyak menggunakan kapal tanker juga memiliki risiko tumpahnya minyak akibat kecelakaan kapal . Berikut 10 tragedi tumpahan minyak terbesar di laut dunia.

1. Perang Irak I/Tumpahan Minyak di Teluk Persia
10 Tragedi Tumpahan Minyak Terbesar di Dunia

Lokasi tumpahan minyak : Kuwait
Tahun kejadian : 1991
Jumlah tumpahan minyak : 350-540 juta galon
Tumpahan minyak yang disebabkan oleh militer Saddam Hussein ini merupakan tumpahan minyak terbesar dalam sejarah. Pada 1991, Presiden Irak Saddam Hussein menegaskan bahwa Kuwait secara historis merupakan wilayah Irak dan menggerakkan tentaranya untuk mengambil kendali atas ladang minyak Kuwait.

Ketika militer AS campur tangan, Irak mulai membakar sumur minyak. Tumpahan minyak kisaran 11 juta barel atau setara 1,3 juta meter kubik menyebar di Teluk Persia. (Baca juga: Perang Teluk 1991, Warisan Bush untuk Timur Tengah)

Diperkirakan ada satu juta kubik sedimen minyak sampai 12 tahun setelah tumpahan dan menembus di kedalaman 30 hingga 40 sentimeter. Pemulihan akibat tumpahan minyak itu kemungkinan akan memakan waktu beberapa dekade.

2. Deepwater Horizon
10 Tragedi Tumpahan Minyak Terbesar di Dunia

Lokasi tumpahan minyak : Teluk Meksiko
Tahun kejadian : 2010
Jumlah tumpahan minyak : 135-235 juta galon
Deepwater Horizon merupakan sebuah kilang pengeboran lepas pantai Louisian teluk Mexico yang dibangun perusahaan asal Korea Selatan. Pada 20 April 2010 pengeboran tersebut meledak akibat tekanan tinggi gas metana dari dalam sumur.

Ledakan tersebut menumpahkan minyak sebesar 4,9 juta barel atau 780.000 meter kubik. Peristiwa itu mengakibatkan tercemarnya laut dan memutuskan rantai makanan. Di daerah itu ada sekitar ribuan spesies biota laut yang terancam mati.

Insiden itu juga menyebabkan 11 orang hilang. Berdasarkan keputusan hakim pengadilan distrik Amerika, perusahaan harus bertanggung jawab atas tumpahan minyak tersebut dengan membayar denda sebesar USD18,7 miliar. September 2010, perusahaan itu dinyatakan ditutup. (Lihat grafis: BLT Rp600 ribu Sudah Pasti Diperpanjang Tahun Depan)

3. Ixtoc 1
10 Tragedi Tumpahan Minyak Terbesar di Dunia

Lokasi tumpahan minyak : Teluk Meksiko
Tahun kejadian : 1979
Jumlah tumpahan minyak : 130-140 juta galon
Ixtoc 1 adalah sumur minyak di bawah kendali Pemex, sebuah perusahaan minyak Meksiko. Terjadi kecelakaan melibatkan rig pengeboran yang menyebabkan sumur terbakar.

Tahap awal, tumpahan diperkirakan 30.000 barel minyak per hari yang mengalir dari sumur. Dua bulan berselang bekurang menjadi 10.000 barel per hari. Namun, minyak terus mengalir selama tiga bulan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Arab Saudi Temukan 7...
Arab Saudi Temukan 7 Ladang Minyak dan Gas Baru, Membuatnya Makin Kaya
Tumpahan Minyak Kapal...
Tumpahan Minyak Kapal Tanker Menghitamkan Laut dan Pantai Singapura
Perekonomian Global...
Perekonomian Global Akan Sangat Terpukul Jika China Serang Taiwan
Ironis, 5 Negara Ini...
Ironis, 5 Negara Ini Kaya Minyak tapi Kondisinya Miskin
Arab Saudi Dorong Keseimbangan...
Arab Saudi Dorong Keseimbangan Pendapatan dan Pembangunan Energi
Diduga Selundupkan Bahan...
Diduga Selundupkan Bahan Bakar, Iran Sita 2 Kapal Tanker Berbendera Asing
Sungguh Ironis, Tank-tank...
Sungguh Ironis, Tank-tank Ukraina Gunakan Bahan Bakar Minyak Rusia
Iran: Angkatan Laut...
Iran: Angkatan Laut AS Bantu Penyelundup Bahan Bakar Minyak
Truk Tangki BBM Meledak...
Truk Tangki BBM Meledak di Terowongan Kabul, 19 Tewas
Rekomendasi
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
14 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
53 menit yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
1 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
3 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved