AS Kerahkan 3 Kapal Induk ke Asia, Hadapi China dan Korut

Kamis, 01 Februari 2024 - 11:28 WIB
loading...
AS Kerahkan 3 Kapal...
USS Carl Vinson, satu dari tiga kapal induk AS yang dikerahkan ke Asia, berada di Laut Filipina untuk latihan gabungan dengan Jepang pada Rabu (31/1/2024). Foto/Ryo Nakamura/Nikkei Asia
A A A
MANILA - Militer Amerika Serikat (AS) telah menggandakan upayanya untuk menghadapi ancaman China dan Korea Utara (Korut) dengan mengerahkan tiga kapal induk ke Asia, lebih tepatnya ke Pasifik Barat.

Wilayah itu menjadi fokus kerja militer Washington meskipun ada kekhawatiran yang meningkat mengenai potensi konflik yang lebih luas di Timur Tengah.

Kapal unduk USS Abraham Lincoln (CVN-72) berada di Laut China Timur. Kapal induk ini memimpin Carrier Strike Group 7, yang terdiri dari kapal perusak rudal USS Fitzgerald (DDG-62), USS Spruance (DDG-111), dan USS Dewey (DDG-105).

Selanjutnya, kapal induk USS Ronald Reagan (CVN-76) berada di Laut China Selatan. Kapal induk ini memimpin Carrier Strike Group 5, yang terdiri dari kapal perusak rudal USS Chafee (DDG-90), USS Howard (DDG-83), dan USS Milius (DDG-69).

Kemudian kapal induk USS Carl Vinson (CVN-70) berada di Laut Filipina. Kapal induk ini memimpin Carrier Strike Group 1, yang terdiri dari kapal perusak rudal USS Sampson (DDG-102), USS Stockdale (DDG-106), dan USS Higgins (DDG-76).



Angkatan Laut AS mengizinkan wartawan dari beberapa media untuk menaiki USS Carl Vinson yang sedang latihan gabungan dengan Jepang di Laut Filipina pada hari Rabu.

USS Carl Vinson berlayar akan berada dalam formasi dengan kapal induk AS lainnya; USS Theodore Roosevelt, dan kapal perang pengangkut helikopter Jepang; JS Ise.

Sembilan kapal lainnya juga berpartisipasi dalam latihan tersebut, menurut pernyataan dari Pasukan Bela Diri Maritim Jepang, yang dilansir Nikkei Asia, Kamis (1/2/2024).

Menurut US Naval Institute, peristiwa ini tampaknya merupakan pertama kalinya dalam dua tahun terakhir tiga kapal induk AS ditempatkan di dekat rangkaian pulau pertama, yang menghubungkan Okinawa dan Taiwan dengan Filipina.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rusia dan AS Sepakati...
Rusia dan AS Sepakati Daftar Fasilitas Energi untuk Gencatan Senjata dengan Ukraina
Ribuan Orang Protes...
Ribuan Orang Protes Proyek Hotel Menantu Trump di Serbia
Kocak! Penerbangan United...
Kocak! Penerbangan United Airlines ke China Putar Balik setelah Pilot Sadar Dia Lupa Bawa Paspor
AS dan Rusia 12 Jam...
AS dan Rusia 12 Jam Rundingkan Gencatan Senjata Ukraina, Apa Hasilnya?
Pasien Ini Lompat dari...
Pasien Ini Lompat dari Atap RS hingga Tewas usai Dokter Keliru Cabut Gigi yang Membuatnya Sakit Luar Biasa
Ini Respons Bos Pentagon...
Ini Respons Bos Pentagon setelah Rencana Perang AS Melawan Houthi Bocor
Nowruz dan Identitas...
Nowruz dan Identitas Uighur: Tradisi yang Bertahan di Tengah Penindasan
Eks Ajudan Zelensky:...
Eks Ajudan Zelensky: Ukraina Berencana Ledakkan Pembangkit Nuklir Jika Kalah
Sutradara No Other Land...
Sutradara No Other Land Hamdan Ballal Dibebaskan Tentara Israel, Sempat Dipukuli di Depan Istri
Rekomendasi
MotoGP Red Bull Grand...
MotoGP Red Bull Grand Prix of The Americas Siap Digelar! Simak Jadwal Lengkapnya
Cerita Pemudik dari...
Cerita Pemudik dari Tangerang Tempuh Waktu 12 Jam Mudik ke Lampung via Pelabuhan Ciwandan
Girang Timnas Indonesia...
Girang Timnas Indonesia Menang, Raffi Ahmad Peluk Erick Thohir
Berita Terkini
Iran Luncurkan Kota...
Iran Luncurkan Kota Rudal Bawah Tanah yang Menampung Ribuan Rudal Presisi
46 menit yang lalu
Rusia dan AS Sepakati...
Rusia dan AS Sepakati Daftar Fasilitas Energi untuk Gencatan Senjata dengan Ukraina
1 jam yang lalu
Tawanan Israel di Gaza...
Tawanan Israel di Gaza Peringatkan Bom Zionis Membahayakan Nyawa Mereka
3 jam yang lalu
Sutradara Film Pemenang...
Sutradara Film Pemenang Oscar Dibebaskan setelah Ditahan dan Dipukuli Tentara Israel
3 jam yang lalu
Mengapa NATO Akan Bangkut...
Mengapa NATO Akan Bangkut jika Tidak Beradaptasi dengan Cepat?
6 jam yang lalu
10 Hewan yang Jadi Sekutu...
10 Hewan yang Jadi Sekutu Terbaik dalam Perang, dari Bom Kelelawar hingga Lumba Mata-mata
7 jam yang lalu
Infografis
3 Kapal Perusak Tipe...
3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved