Eks Presiden Brasil Dilarang Calonkan Diri Selama 8 Tahun
loading...
A
A
A
YouTube menghentikan streaming langsung acara tersebut karena tidak mematuhi kebijakan platform itu soal berita palsu.
Dalam pertemuan dengan para duta besar, mantan presiden Brasil itu diduga mengatakan pemilu 2022 mungkin dikompromikan karena penipuan, menurut laporan Hakim Benedito Goncalves.
Bolsonaro juga diduga mengatakan bahwa pada 2018 mesin pemungutan suara telah mengubah pilihan pemilih untuk menguntungkan lawannya, dan bahwa mesin pemungutan suara Brasil tidak dapat diaudit, sambil menyindir bahwa otoritas pemilu dan peradilan melindungi “teroris,” tambah laporan itu.
Klaim kelemahan dalam sistem pemilu seperti itu semuanya telah dibantah oleh otoritas pemilu Brasil.
Kasus di Pengadilan Tinggi Pemilihan adalah salah satu dari beberapa kasus terhadap Bolsonaro.
(ian)