Qatar Danai 49% Pabrik Tank Turki, Industri Pertahanan Makin Kuat

Sabtu, 03 Juli 2021 - 22:01 WIB
Howitzer Firtina buatan Turki. Foto/weaponews.com
ANKARA - Qatar membiayai 49% pabrik tank dan trek untuk kendaraan militer milik negara Turki . Kerja sama itu diumumkan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.

Berbicara di pabrik lintasan (trek) tank di provinsi Sakarya barat laut Turki, Erdogan mengatakan pabrik itu milik Kementerian Pertahanan Nasional, yang dialokasikan Kementerian Keuangan dan Bendahara Turki.

"Dengan kata lain, tempat ini adalah milik negara dan harus tetap seperti itu," ungkap Erdogan.





Meski demikian, Qatar membiayai 49% dari proyek tersebut.



“Kita tidak dapat memiliki kemerdekaan dan masa depan kita tanpa memiliki industri pertahanan yang kuat,” tegas Erdogan.



Pabrik tersebut merancang dan memproduksi howitzer Firtina dan kendaraan pembawa amunisi Poyraz, serta merancang, memproduksi, dan merenovasi trek kendaraan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More