Korban Tewas Ambruknya Jembatan Rel Kereta di Meksiko Jadi 24

Rabu, 05 Mei 2021 - 10:10 WIB
Metro Mexico City - salah satu yang termurah di dunia dengan harga tiket sekitar 25 sen — telah mengalami setidaknya tiga kecelakaan serius sejak diresmikan setengah abad lalu. Pada Maret 2020, tabrakan antara dua kereta di stasiun Tacubaya menyebabkan satu penumpang tewas dan 41 cedera. Pada 2015, sebuah kereta yang tidak berhenti tepat waktu menabrak kereta lainnya di stasiun Oceania, melukai 12 orang. Pada Oktober 1975, setidaknya 26 orang tewas dalam kecelakaan lain.

Gempa bumi berkekuatan 7,1 skala Richter yang mengguncang Meksiko pada tahun 2017 menyebabkan kerusakan konstruksi yang berbahaya di jalur layang dekat tempat kecelakaan hari Senin terjadi. Pihak berwenang pada saat itu telah melakukan perbaikan tambal sulam pada kolom dan balok horizontal.



Jembatan layang yang ambruk terjadi di Jalur 12, kereta bawah tanah terbaru, yang membentang ke sisi selatan kota. Seperti banyak dari lusinan jalur kereta bawah tanah, jalur ini berjalan di bawah tanah melalui area yang lebih sentral dari kota berpenduduk 9 juta jiwa tetapi berada pada struktur beton yang ditinggikan di pinggiran.

Sebuah laporan yang dikeluarkan oleh sistem kereta bawah tanah termasuk foto pada tahun 2017 menunjukkan bahwa dasar satu kolom vertikal yang menopang rel telah retak dan melepaskan lapisan beton karena tidak cukup sengkang baja yang digunakan saat dibangun sekitar tahun 2010. Pada tahun 2017, pihak berwenang menambal dan memperlebar kolom dengan menginjeksikan resin, membalutnya dengan serat karbon, membuat selubung besi beton tambahan di sekitar alas dan menuangkan beton di sekeliling kerah.

Pihak berwenang juga menemukan bahwa salah satu balok horizontal telah lepas dari penyangga di bagian atas kolom vertikal dan melorot - jenis kegagalan yang dapat menyebabkan ambruknya jembatan pada hari Senin. Otoritas pada saat itu mengelas baja diagonal ke bagian bawah balok, memotong dan memperbaiki elemen beton yang retak.

Menteri Hubungan Luar Negeri Meksiko Marcelo Ebrard menyebut ambruknya jembatan itu sebagai kecelakaan paling mengerikan yang pernah Meksiko alami dalam transportasi massal. Ebrard adalah Wali Kota Mexico City dari tahun 2006 hingga 2012, ketika jalur itu dibangun.

Tuduhan tentang desain dan konstruksi yang buruk di jalur kereta bawah tanah muncul segera setelah Ebrard meninggalkan kantornya sebagai Wali Kota. Jalur tersebut harus ditutup sebagian pada tahun 2014 agar jalur dapat diperbaiki.



Ebrard, yang memimpin upaya Meksiko untuk mendapatkan vaksin virus Corona baru, telah dianggap sebagai calon presiden potensial pada tahun 2024.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More