Netanyahu: Iran Jelas Berada di Balik Ledakan Kapal Israel Teluk Oman

Senin, 01 Maret 2021 - 15:11 WIB
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. Foto/REUTERS/Marc Israel Sellem
TEL AVIV - Perdana Menteri (PM) Benjamin Netanyahu mengatakan Iran berada di balik ledakan di kapal kargo milik pengusaha Israel di Teluk Oman pekan lalu. Sebagai balasannya, militer negara Yahudi tersebut menyerang kelompok milisi pro-Iran di Suriah pada Sabtu malam atau Minggu dini hari.“Insiden pada Kamis malam yang melibatkan [kapal MV] Helios Ray adalah jelas dilakukan Iran,” kata Netanyahu pada hari Senin (1/3/2021) dalam sebuah wawancara dengan Lembaga Penyiaran Publik Israel yang dikutip Russia Today.

Dia menambahkan bahwa Teheran adalah musuh terbesar Israel dan mengatakan negaranya mengalahkannya di seluruh wilayah.

Tuduhan langsung oleh PM Netanyahu menggemakan pernyataan Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz, yang mengatakan pada hari Sabtu bahwa penilaian militer menunjukkan kesalahan Iran.

Gantz, yang juga merupakan penantang utama Netanyahu dalam pemilu mendatang, menjelaskan kesimpulan tersebut dengan mengacu pada kedekatan relatif kapal tersebut dengan Iran pada saat ledakan terjadi, serta permusuhan umum antara kedua negara.

Dua ledakan, yang digambarkan media Israel sebagai akibat dari serangan rudal, menyebabkan lubang di lambung kapal, tetapi tidak melukai anggota kru.





Israel secara rutin melancarkan serangan terhadap wilayah Suriah dengan target pasukan Iran dan proksinya, dengan biasanya tanpa mengakui tanggung jawab atas serangan tersebut.

Para pengamat berspekulasi bahwa serangan terbaru itu Israel terhadap wilayah Suriah dilakukan sebagai pembalasan atas insiden yang melibatkan MV Helios Ray.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(min)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More