Menlu Inggris: Hanya Putin yang Bisa Akhiri Perang Suriah

Minggu, 14 Februari 2016 - 21:52 WIB
Menlu Inggris: Hanya Putin yang Bisa Akhiri Perang Suriah
Menlu Inggris: Hanya Putin yang Bisa Akhiri Perang Suriah
A A A
LONDON - Menteri Luar Negeri Inggris, Philip Hammond mengatakan, hanya ada satu orang yang bisa mengakhiri perang saudara di Suriah. Ia pun menyebut orang itu adalah Presiden Rusia, Vladimir Putin.

"Ada satu orang di planet ini yang bisa mengakhiri perang saudara di Suriah hanya dengan lewat panggilan telepon dan itu adalah Putin," kata Hammond dalam sebuah acara televisi seperti dikutip dari laman Independent, Minggu (14/2/2016).

Hammond mengungkapkan, ada sekitar 150 ribu pasukan kelompok oposisi moderat di Suriah. Saat ini, pasukan tersebut sangat menderita akibat serangan udara yang dilakukan oleh Rusia.

"Rusia telah meluncurkan serangan udara yang ganas, mereka dengan cepat meningkatkan intensitasnya selama beberapa minggu terakhir, dan telah memaksa pasukan oposisi Suriah kehilangan sejumlah daerah," kata Hammond.

Hammond pun lantas meminta Rusia untuk menghentikan serangan udara di Suriah yang dikatakannya terdiri dari taktik bom karpet dan bom secara sembarang ke daerah sipil.

"Kami menuntut bahwa Rusia mematuhi kewajiban mereka di bawah hukum internasional dan kewajiban mereka di bawah resolusi Dewan Keamanan PBB bahwa mereka telah mendaftar untuk," tukasnya.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5014 seconds (0.1#10.140)