AS Hendak Kirim Sistem Rudal Patriot ke Ukraina, Ini Peringatan Keras Rusia

Kamis, 15 Desember 2022 - 19:04 WIB
loading...
AS Hendak Kirim Sistem...
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova memperingatkan AS soal rencana Washington mengirim sistem rudal Patriot ke Ukraina. Foto/REUTERS
A A A
MOSKOW - Rusia pada hari Kamis (15/12/2022) mengeluarkan peringatan keras kepada Amerika Serikat (AS) atas rencana Washington mengirim sistem pertahanan rudal Patriot ke Ukraina.

Washington kemungkinan akan menyetujui kesepakatan minggu ini untuk mengirim sistem rudal canggih Patriot ke Kiev setelah berbulan-bulan permintaan diajukan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky. Kiev ingin Washington memberinya senjata yang lebih kuat untuk menembak jatuh rudal Moskow.

Rusia telah berbulan-bulan membombardir Ukraina dengan serangan terhadap infrastruktur energinya, menyebabkan pemadaman listrik di seluruh negeri.



Selama konferensi pers pada hari Kamis, juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova, mengutip para ahli, memperingatkan bahwa kemungkinan pengiriman sistem rudal Patriot oleh Washington ke Kiev dapat meningkatkan konflik.

“Pada tanggal 13 Desember, niat Amerika Serikat untuk menyediakan Ukraina dengan baterai pertahanan anti-rudal Patriot diumumkan. Sebelumnya, banyak ahli, termasuk [yang berbasis] di luar negeri meragukan logika langkah semacam itu, yang akan mengarah pada eskalasi konflik dan meningkatkan risiko keterlibatan langsung tentara AS dalam permusuhan," katanya.

"AS terus memutarbalikkan senjata negara-negara NATO lainnya," ujar Zakharova.

"Washington menuntut kontribusi yang lebih signifikan untuk militerisasi Ukraina dari mereka [anggota NATO]."



Dia mencatat bahwa pada 30 November, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengumumkan bahwa AS bersama sekutu NATO-nya telah memberikan lebih dari USD40 miliar bantuan militer ke Ukraina sejak konflik dimulai pada 24 Februari.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1817 seconds (0.1#10.140)