Turki Serang Hampir 500 Basis Kurdi di Irak Utara dan Suriah

Kamis, 24 November 2022 - 02:30 WIB
loading...
Turki Serang Hampir...
Turki Serang Hampir 500 Basis Kurdi di Irak Utara dan Suriah. FOTO/Reuters
A A A
ISTANBUL - Menteri Pertahanan Turki , Hulusi Akar mengatakan pada Rabu (23/11/2022), bahwa militer Turki telah menyerang hampir 500 sasaran Kurdi di Irak dan Suriah, sebagai bagian dari kampanye serangan udara.

"Sejauh ini 471 sasaran telah diserang dan 254 teroris berhasil dilumpuhkan dalam operasi tersebut," kata Akar seperti dikutip oleh kantor berita resmi Anadolu Agency. Ankara memulai serangkaian serangan udara sebagai bagian dari Operasi Cakar-Pedang pada hari Minggu.



Presiden Recep Tayyip Erdogan pada hari Selasa mengancam akan meluncurkan operasi darat ke Suriah "dengan tank dan tentara" yang bertentangan dengan tekanan internasional untuk tidak melakukannya.

“Operasi udara yang digelar Turki di utara Irak dan Suriah untuk membersihkan wilayah teroris merupakan langkah "permulaan," kata Erdogan. Ia menambahkan bahwa negaranya akan meluncurkan operasi darat ke Suriah "jika waktunya tiba."

“Operasi kami dengan pesawat, peluru artileri, dan UAV (kendaraan udara tempur tanpa awak) hanyalah permulaan,” kata Erdogan dalam pertemuan kelompok Partai Keadilan dan Pembangunan (AK) di ibu kota Ankara.



Serangan udara Turki menyusul pengeboman di Istanbul pada 13 November yang menewaskan enam orang dan melukai 81 orang. Pemerintah Turki menyalahkan serangan itu pada Partai Pekerja Kurdistan (PKK), yang dimasukkan dalam daftar hitam sebagai kelompok teror oleh Uni Eropa dan Amerika Serikat (AS).

PKK, yang telah melancarkan pemberontakan terhadap negara Turki sejak 1984, membantah berperan dalam pengeboman itu—yang paling mematikan dalam lima tahun setelah serentetan serangan di Turki antara 2015 dan 2017.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wali Kota Istanbul Dipenjara,...
Wali Kota Istanbul Dipenjara, Ribuan Warga Turki Berdemonstrasi Lawan Kebijakan Erdogan
Siapa Ekrem Imamoglu?...
Siapa Ekrem Imamoglu? Wali Kota Istanbul Jadi Satu-satunya Capres yang Menggoyang Kekuasaan Erdogan
Siapa Ismet Akcin? Imam...
Siapa Ismet Akcin? Imam yang Dijuluki Syeikh Protein karena Mempopulerkan Push-up sambil Berzikir
Jet Tempur Nirawak Turki...
Jet Tempur Nirawak Turki KIZILELMA Sukses Bermanuver
Inilah Penyebab Demo...
Inilah Penyebab Demo Turki, Ribuan Warga dan Mahasiswa Turun ke Jalan
Putin Surati Pemimpin...
Putin Surati Pemimpin Baru Suriah, Apa Isinya?
5 Alasan Israel Tidak...
5 Alasan Israel Tidak Layak Disebut Negara, Salah Satunya Berdiri di Tanah Palestina
Rival Erdogan Ditangkap...
Rival Erdogan Ditangkap atas Tuduhan Korupsi, Dijegal Maju Pilpres Turki
100 Orang Suku Druze...
100 Orang Suku Druze Asal Suriah Kunjungi Israel, Ada Apa Gerangan?
Rekomendasi
Kolaborasi Kemenekraf...
Kolaborasi Kemenekraf dan MNC Group Perkuat Ekosistem Industri Kreatif Indonesia
Momen Anak-anak Mantan...
Momen Anak-anak Mantan Presiden Kumpul di Ultah Didit Prabowo
BNI Terapkan Operasional...
BNI Terapkan Operasional Terbatas Selama Libur Nyepi dan Idulfitri 2025
Berita Terkini
Siapa Salah al-Bardawil?...
Siapa Salah al-Bardawil? Pemimpin Biro Politik Hamas yang Jago Sastra Palestina dan Jadi Simbol Kejujuran
1 jam yang lalu
Tepat di Bulan Ramadan,...
Tepat di Bulan Ramadan, Jumlah Korban Tewas di Gaza Capai 50.021 Orang
3 jam yang lalu
Negara Tetangga Indonesia...
Negara Tetangga Indonesia Ini Makin Sulit Pasok Tank ke Ukraina
4 jam yang lalu
Polandia Akan Larang...
Polandia Akan Larang Suaka bagi Warga dari Negara Sekutu Rusia
6 jam yang lalu
Wali Kota Istanbul Dipenjara,...
Wali Kota Istanbul Dipenjara, Ribuan Warga Turki Berdemonstrasi Lawan Kebijakan Erdogan
7 jam yang lalu
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina, Mengapa?
8 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved