Pasukan Elite Iran Diam-diam Masuk Ukraina, Bantu Serangan Rusia

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 09:21 WIB
loading...
A A A
“Kami telah prihatin untuk beberapa waktu bahwa spesialis IRGC membantu Rusia dalam serangan mengerikan mereka terhadap warga sipil dan mereka tentu saja menjadi sasaran," ujarnya, yang dilansir Sabtu (15/10/2022).

Drone Shahed-136 memiliki panjang 11 kaki, dapat melakukan perjalanan dengan kecepatan 100 mph dan membawa hulu ledak konvensional di hidungnya yang dapat menghancurkan ketika ditembakkan.

Sistem ini juga dapat dibawa di bagian belakang kendaraan yang bergerak cepat sehingga lokasi peluncuran dapat dengan cepat diubah setelah melepaskan tembakan.

Lusinan drone kamikaze Shahed-136 telah ditembak jatuh oleh unit pertahanan udara Ukraina. Itu terjadi ketika sekutu Barat Ukraina, termasuk Amerika Serikat (AS) berpacu dengan waktu untuk memasok sistem pertahanan udara yang canggih ke pasukan Kiev.

Situs web Angkatan Bersenjata Ukraina juga melaporkan keterlibatan pasukan khusus Iran dalam operasional drone kamikaze Shahed-136.

Menurut situs tersebut, pasukan Iran berbasis di wilayah Ukraina yang dikelola Rusia di Pelabuhan Zalizniy, Hladivtsi di Kherson, dan Dzhankoy di Crimea.

"Mereka secara langsung memantau peluncuran pesawat tak berawak pada sasaran sipil Ukraina, termasuk serangan di Mykolaiv dan Odesa,” kata Angkatan Bersenjata Ukraina di situs webnya.

“Iran membantu agresor tidak hanya dengan peralatan tetapi juga dengan orang-orang,” lanjut situs tersebut, seperti dikutip AFP.
(min)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1633 seconds (0.1#10.140)