Polisi dan Staf Istana Kolaps selama Pemakaman Ratu Elizabeth II

Senin, 19 September 2022 - 23:05 WIB
loading...
Polisi dan Staf Istana...
Seorang anggota polisi Inggris pingsan saat mengamankan prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II. Foto/LBC
A A A
LONDON - Anggota polisi dan anggota staf Istana Buckingham pingsan saat pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II yang dilakukan pada hari ini, Senin (19/9/2022). Selain itu, anggota pasukan Gurkha juga dilaporkan jatuh pingsan saat prosesi.

Seorang petugas polisi jatuh pingsan saat bertugas mengamankan jalannya pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II. Petugas polisi itu jatuh ke tanah dekat Parliament Square, tak lama sebelum proses ke Westminster Abbey. Polisi itu kemudian dibawa dengan tandu.

Dikutip dari LBC, para pelayat yang berbaris di pinggir jalan terdengar berseru ketika petugas polisi itu jatuh ke tanah. Petugas medis dan polisi segera bergegas membantu sang polisi.

Personel Royal Navy kemudian membawanya pergi dengan tandu beberapa menit sebelum prosesi peti mati Ratu diarak.

Kondisi sang polisi belum dikonfirmasi tetapi tidak dianggap serius.



Seorang anggota staf Istana Buckingham juga digambarkan jatuh ke tanah. Rekan-rekannya digambarkan bergegas untuk membantunya, dengan satu anggota staf menahan kepala pria itu agar tidak jatuh ke lantai trotoar.

Polisi dan Staf Istana Kolaps selama Pemakaman Ratu Elizabeth II

Foto:LBC

Kondisi staf istana itu tidak diketahui.

Sementara itu dikutip dari Daily Mail, dalam insiden terpisah, seorang anggota resimen Gurkha di Horse Guards Road tampak tidak sehat selama upacara pemakaman kenegaraan Ratu Elizanbeth II.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1818 seconds (0.1#10.140)