9 Negara dengan Konsumsi Nasi Terbanyak di Dunia, Indonesia Masuk?

Kamis, 21 Juli 2022 - 18:28 WIB
loading...
A A A
3. Vietnam

Beralih ke Asia Tenggara, ada tetangga Indonesia, yaitu Vietnam. Ibukota negara ini berada di Hanoi, sedangkan kota terbesarnya adalah Ho Chi Minh City. Menilik dari riwayatnya, negara ini memiliki sejarah panjang dalam proses merebut kemerdekaannya.

Vietnam sendiri turut masuk dalam jajaran negara dengan konsumsi nasi terbesar di dunia. Menurut data Statista 2021/2022, total konsumsi beras di negara ini mencapai angka 73,3 Juta metrik ton. Angka ini menjadi yang terbesar di kawasan Asia Tenggara, termasuk mengungguli Indonesia.

4. Bangladesh

Selain India, Bangladesh juga menjadi negara di kawasan Asia Selatan yang cukup bergantung pada nasi sebagai makanan utama penduduknya.

Berstatus sebagai salah satu negara terpadat, Bangladesh juga termasuk negara dengan tingkat kemiskinan tertinggi. Konsumsi nasi Bangladesh pada 2021/2022 adalah sekitar 36,7 Juta metrik ton.

5. Indonesia

Indonesia berada di urutan kelima dari daftar negara dengan konsumsi nasi terbanyak di dunia. Seperti yang diketahui, nasi menjadi makanan pokok di negara ini. Bahkan, sebagian warga negaranya selalu menempatkan nasi dalam setiap hidangan yang akan dimakannya.

Selain fakta tersebut, Indonesia sebagai negara agraris memiliki banyak penduduk yang berprofesi sebagai petani. Beras sendiri menjadi salah satu komoditas penting bagi masyarakat.

Menurut data Statista 2021/2022, konsumsi beras di Indonesia mencapai 35,6 Juta metrik ton. Angka tersebut masih terbilang lebih tinggi dibanding beberapa negara lain termasuk Jepang.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2117 seconds (0.1#10.140)