Jenderal Angkatan Darat Rusia Dikonfirmasi Tewas di Ukraina

Minggu, 17 April 2022 - 17:40 WIB
loading...
Jenderal Angkatan Darat...
Wakil komandan Angkatan Darat ke-8 Mayor Jenderal Vladimir Petrovich Frolov tewas saat berperang melawan Ukraina. Foto/New York Post
A A A
MOSKOW - Gubernur St. Petersburg mengkonfirmasi bahwa seorang jenderal Rusia telah tewas di tengah invasi ke Ukraina , menghormatinya dalam sebuah upacara pada hari Sabtu seperti dilaporkan oleh media Rusia.

Kantor berita Rusia, mengutip layanan pers administrasi St. Petersburg, melaporkan Wakil komandan Angkatan Darat ke-8 Mayor Jenderal Vladimir Petrovich Frolov tewas saat berperang melawan Ukraina.

“Hari ini kami mengucapkan selamat tinggal kepada pahlawan sejati. Vladimir Petrovich Frolov meninggal secara heroik dalam pertempuran dengan nasionalis Ukraina,” kata Gubernur Alexander Beglov seperti dilaporkan kantor berita negara Rusia, Tass, mengutip layanan pers.



“Dia mengorbankan hidupnya agar anak-anak, wanita, dan orang tua di Donbas tidak lagi mendengar ledakan bom. Untuk berhenti menunggu kematian dan meninggalkan rumah, untuk mengucapkan selamat tinggal seolah-olah itu adalah yang terakhir kalinya,” imbuhnya seperti dikutip dari The Hill, Minggu (17/4/2022).

Menurut media online St. Petersburg, Fontanka, sang Gubernur menyebut Frolov sebagai "patriot sejati" dan "pemberani," dan menambahkan bahwa dia memenuhi tugas militer dan kemanusiaannya.



Beberapa jenderal Rusia lainnya dan personel militer tinggi dilaporkan tewas di tengah invasi Rusia yang sedang berlangsung terhadap tetangganya, termasuk wakil komandan Tentara Gabungan ke-41 Distrik Militer Pusat Andrei Sukhovetsky; Mayor Jenderal Vitaly Gerasimov, Letnan Jenderal Yakov Rezantsev; dan Kolonel Sergei Sukharev, komandan elit Resimen Lintas Udara Pengawal 331.

Rusia, yang gagal dalam upaya awalnya untuk merebut Kiev, sekarang mempersiapkan diri untuk serangan baru di wilayah Donbas timur Ukraina.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memperingatkan dalam sebuah wawancara dengan media Ukraina bahwa negosiasi antara Rusia dan Ukraina dapat terhenti jika Rusia membunuh pasukan Ukraina yang tersisa di Mariupol.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ajudan Zelensky: Tak...
Ajudan Zelensky: Tak akan Ada Pemilu di Ukraina meski Gencatan Senjata Tercapai
Trump: Senin adalah...
Trump: Senin adalah Hari Besar bagi Konflik Ukraina
9.000 Warga Suriah Berlindung...
9.000 Warga Suriah Berlindung dari Kekerasan Sektarian di Pangkalan Udara Rusia
10 Alasan Amerika Serikat...
10 Alasan Amerika Serikat Tawarkan Perjanjian Gencatan Senjata ke Rusia dan Ukraina
Daftar Presiden Rusia...
Daftar Presiden Rusia Sepanjang Sejarah, Baru 3 Orang dan Putin Terlama
6 Alasan Israel Tidak...
6 Alasan Israel Tidak Masuk Jadi Anggota NATO, Salah Satunya Ogah Ribut dengan Rusia
Sebut Rusia Agresif...
Sebut Rusia Agresif dan Serakah, Polandia Kembali Meminta Senjata Nuklir AS
Inggris Hadapi 800 Rudal...
Inggris Hadapi 800 Rudal Rusia, Ancaman Terbesar sejak Perang Dingin
Putin: Rusia Siap Gencatan...
Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina
Rekomendasi
Jampidsus Febrie Adriansyah...
Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK, Pakar Hukum Sebut Bentuk Serangan Balik Koruptor
Bergeser ke Ekonomi...
Bergeser ke Ekonomi Perang, Nilai Kontraktor Senjata Terbesar Jerman Melewati VW
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
Berita Terkini
Dilantik Jadi PM, Mark...
Dilantik Jadi PM, Mark Carney Tegaskan Kanada Tak Akan Pernah Jadi Negara Bagian AS ke 51
1 jam yang lalu
Siapa Rae Lil Black?...
Siapa Rae Lil Black? Mantan Bintang Porno Jepang yang Jadi Mualaf setelah Berlibur ke Malaysia
1 jam yang lalu
Grup Yahudi Rilis Video...
Grup Yahudi Rilis Video Penangkapan Aktivis Pro-Palestina Mahmoud Khalil yang Mengerikan
3 jam yang lalu
Israel Tahan 676 Jenazah...
Israel Tahan 676 Jenazah Palestina di Pemakaman Angka dan Lemari Es
3 jam yang lalu
Pemukim Israel Serang...
Pemukim Israel Serang dan Bakar Desa Palestina di Tepi Barat
5 jam yang lalu
Israel Tolak Tawaran...
Israel Tolak Tawaran Hamas Bebaskan Tawanan Israel-Amerika
6 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved