Biden Undang Putin dan Xi Jinping ke KTT Iklim Virtual

Sabtu, 27 Maret 2021 - 07:28 WIB
loading...
A A A
Iklim juga menjadi topik ketika Biden berbicara dengan para pemimpin Eropa pada hari Kamis dalam pertemuan virtual Dewan Eropa.



KTT itu akan mempertemukan 17 negara yang bertanggung jawab atas 80 persen emisi global dan PDB global. Daftar 40 negara yang diundang termasuk Kanada dan Meksiko serta sekutu di Eropa dan Asia serta Israel, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Nigeria dan Afrika Selatan.

KTT global Hari Bumi tentang iklim adalah bagian dari upaya Biden untuk mengangkat perubahan iklim sebagai prioritas utama. KTT ini akan diadakan secara virtual dengan pembatasan pandemi dan akan disiarkan langsung untuk dilihat publik.

Perubahan iklim diyakini para pejabat AS sebagai salah satu area yang memungkinkan untuk melakukan bisnis dengan China dan Rusia, meskipun terdapat perbedaan yang mendalam pada sejumlah masalah lainnya.

Pada konferensi pers solo pertamanya sejak menjabat, pada hari Kamis, Biden menyebut Xi Jinping dan Putin sebagai pendukung otokrasi.
(ian)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1734 seconds (0.1#10.140)