Telepon Gedung Putih Berkali-kali, Pria Ini Ancam Bunuh Presiden Biden

Sabtu, 13 Februari 2021 - 00:00 WIB
loading...
Telepon Gedung Putih...
Presiden Amerika Serikat Joe Biden. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Seorang pria berusia 27 tahun berkali-kali menelepon Gedung Putih, Amerika Serikat (AS). Dia mengancam akan membunuh Presiden Joe Biden dan agen Secret Service.

Pria itu bernama David K. Reeves asal Gastonia, North Carolina. Dia membuat ancaman dari akhir Januari hingga awal Februari. Dia telah ditangkap aparat penegak hukum pada Jumat pekan lalu.



Menurut dokumen pengaduan di Pengadilan Distrik AS di Distrik Barat North Carolina, dalam satu panggilan telepon ke Gedung Putih, Reeves mengatakan; "Saya akan memenggal kepala Anda."

Dia juga membuat ancaman dalam panggilan telepon ke Polisi Capitol AS dan agen Secret Service.

Reeves tetap ditahan setelah sidang pada Kamis waktu Amerika. Pengacara Reeves tidak segera membalas pesan telepon atau email pada Kamis malam.

Jaksa distrik setempat, Andrew Murray, mengarakan hukuman maksimum bagi orang yang mengancam presiden adalah lima tahun penjara dan denda USD250.000.

Menurut dokumen pengaduan, Reeves memiliki catatan kriminal sejak tahun 2009, ketika ia didakwa melakukan perampokan, dan baru-baru ini didakwa melanggar perintah tentang kekerasan dan "Penggunaan Nomor Telepon 911 yang Melanggar Hukum".



Menurut pengaduan tersebut, ketika seorang agen Secret Service menelepon Reeves pada 1 Februari untuk menanyakan tentang ancaman yang dia buat dalam panggilan telepon ke Gedung Putih pada 28 Januari, Reeves mengatakan bahwa dia berencana untuk "memenggal kepala".
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Siapa Massad Boulos?...
Siapa Massad Boulos? Arsitek Kebijakan Donald Trump di Timur Tengah
Pendiri Tentara Bayaran...
Pendiri Tentara Bayaran Blackwater: Militer Rusia Menjadi Lebih Pintar Melawan Senjata AS
Sekutu NATO Mulai Melawan...
Sekutu NATO Mulai Melawan AS, Desak Eropa Ganti Jet Tempur Siluman F-35 dengan Rafale
3 Skenario AS Menginvasi...
3 Skenario AS Menginvasi Panama, Invasi Militer Salah Satu Pilihan Terburuk
Efisiensi, Trump Cabut...
Efisiensi, Trump Cabut Perlindungan Secret Service AS untuk Anak-anak Biden
Perawat AS Masuk Islam...
Perawat AS Masuk Islam usai Lihat Ibu Gaza Gendong Anaknya yang Dibom Israel Masih Ucap Alhamdulillah
Gedung Putih: Kesepakatan...
Gedung Putih: Kesepakatan Damai untuk Akhiri Perang Rusia-Ukraina Tak Pernah Sedekat Ini
30 Negara NATO Cs Akan...
30 Negara NATO Cs Akan Kerahkan Tentara ke Ukraina, Rusia Anggap Hanya Gertakan
6 Agenda Trump Membombardir...
6 Agenda Trump Membombardir Houthi, Salah Satunya Membantu Dominasi Israel di Timur Tengah
Rekomendasi
Jangan Sampai Terlewat!...
Jangan Sampai Terlewat! ShopeePay Gebyar Ramadan Bagikan THR dan Promo Menarik
Cara Pasang Roof Box...
Cara Pasang Roof Box di Mobil agar Aman Dipakai Mudik
Ketakutan Resesi AS...
Ketakutan Resesi AS dan Perang Timur Tengah Mengangkat Harga Emas ke Rekor Sepanjang Masa
Berita Terkini
Siapa Massad Boulos?...
Siapa Massad Boulos? Arsitek Kebijakan Donald Trump di Timur Tengah
47 menit yang lalu
Pendiri Tentara Bayaran...
Pendiri Tentara Bayaran Blackwater: Militer Rusia Menjadi Lebih Pintar Melawan Senjata AS
57 menit yang lalu
Israel Mulai Bombardir...
Israel Mulai Bombardir Gaza Lagi
1 jam yang lalu
Sekutu NATO Mulai Melawan...
Sekutu NATO Mulai Melawan AS, Desak Eropa Ganti Jet Tempur Siluman F-35 dengan Rafale
2 jam yang lalu
3 Skenario AS Menginvasi...
3 Skenario AS Menginvasi Panama, Invasi Militer Salah Satu Pilihan Terburuk
2 jam yang lalu
Efisiensi, Trump Cabut...
Efisiensi, Trump Cabut Perlindungan Secret Service AS untuk Anak-anak Biden
3 jam yang lalu
Infografis
Senjata Rusia Ini Diklaim...
Senjata Rusia Ini Diklaim Mampu Bunuh Jet Tempur Siluman F-35 AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved