Dengan dikonfirmasinya Blinken, Presiden Joe Biden sekarang memiliki sejumlah anggota kunci untuk tim keamanan nasionalnya. Selain Penasihat Keamanan Nasional Jake Sullivan - yang tidak memerlukan konfirmasi Senat - Direktur Intelijen Nasional Avril Haines telah dikonfirmasi pada Hari Pelantikan dan Menteri Pertahanan Lloyd Austin juga telah dikonfirmasi pada Jumat lalu.
Baca juga: Disetujui Senat, Llyod Austin Jadi Menhan Kulit Hitam Pertama AS
Ditetapkannya Blinken sebagai Menteri Luar Negeri AS disambut baik oleh anggota parlemen di kedua sisi serta asosiasi profesional untuk Dinas Luar Negeri AS.
Baca Juga:
"Kepemimpinan Departemen Luar Negeri, badan kabinet tertua negara kami, mewakili tanggung jawab besar," kata Asosiasi Dinas Luar Negeri Amerika (AFSA) dalam sebuah pernyataan.
"Seperti yang telah kami lakukan untuk para pendahulunya, AFSA mengucapkan selamat dan selamat datang kepada Menteri Blinken. Kami mengucapkan semoga sukses kepada Menteri dan timnya di tahun-tahun mendatang. AFSA dan anggotanya berjanji untuk bekerja bersama mereka untuk memperkuat karir Dinas Luar Negeri dan melindungi serta meningkatkan institusi diplomasi Amerika," sambung pernyataan itu seperti dilansir dari CNN, Rabu (27/1/2021).
Menteri Luar Negeri AS ke-71 itu menghadapi tantangan untuk memulihkan posisi Amerika di mata dunia dan menghidupkan kembali departemen di mana banyak orang merasa kehilangan semangat di bawah pemerintahan sebelumnya.