WHO: Virus Corona Dapat Menyebar ke Segala Arah

Kamis, 13 Februari 2020 - 18:42 WIB
WHO: Virus Corona Dapat...
WHO: Virus Corona Dapat Menyebar ke Segala Arah
A A A
JENEWA - Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan, penyebaran virus Corona baru, COVID-19 mulai melambat. Tapi, Tedros mengatakan, WHO terus memantau dengan dekat, karena perlambantan yang tampak dalam penyebaran epidemi harus dilihat dengan sangat hati-hati.

"Wabah ini masih bisa mengarah ke segala arah," kata Tedros dalam sebuah pernyataan dalam pertemuan WHO di Jenewa, seperti dilansir Strait Times pada Kamis (13/2/2020).

Tedros dalam pertemuan itu mengatakan, dia menyambut baik tanggapan positif dari komunitas penelitian dalam waktu singkat untuk datang dengan rencana konkret dan komitmen untuk bekerja sama.

Dia kemudian menuturkan, bahwa tim lanjutan yang dipimpin WHO yang melakukan perjalanan ke China awal pekan ini telah membuat kemajuan yang baik pada komposisi dan ruang lingkup pekerjaannya.

Sementara itu, kepala program darurat WHO, Mike Ryan juga mengatakan stabilisasi jumlah kasus baru di China meyakinkan, seperti perilaku virus yang tampaknya kurang agresif dan penyebarannya tidak terlalu cepat di luar Provinsi Hubei.

"Sebagian besar karena operasi kesehatan masyarakat yang sangat besar di China. Itu memberi kita kesempatan untuk menahan diri. Tapi, masih terlalu dini untuk memprediksi awal, pertengahan atau akhir epidemi," ungkapnya.
(esn)
Berita Terkait
Laboratorium Virus Wuhan...
Laboratorium Virus Wuhan Punya 3 Jenis Virus Corona
Sebelum di Wuhan, Virus...
Sebelum di Wuhan, Virus Corona Ditemukan di Barcelona Maret 2019
Usut Asal-usul Virus...
Usut Asal-usul Virus Corona, Tim Penyelidik WHO Tiba di Wuhan
Virus Corona di Italia...
Virus Corona di Italia Terus Menyebar
Cerita Dokter China...
Cerita Dokter China yang Temukan Virus Corona di Wuhan
Terungkap, China Sempat...
Terungkap, China Sempat Tunda Rilis Informasi Virus Corona
Berita Terkini
6 Agenda Trump Membombardir...
6 Agenda Trump Membombardir Houthi, Salah Satunya Membantu Dominasi Israel di Timur Tengah
1 jam yang lalu
30 Negara Siap Bergabung...
30 Negara Siap Bergabung Dalam Koalisi Ukraina, tapi Kenapa Rusia Tak Akan Gentar?
3 jam yang lalu
PM Baru Kanada Pilih...
PM Baru Kanada Pilih Eropa Dibandingkan AS
4 jam yang lalu
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tak Miliki Pesawat Tempur, Salah Satunya Tergabung dalam NATO
5 jam yang lalu
Tunduk pada Keinginan...
Tunduk pada Keinginan Putin, AS Tekan Ukraina untuk Serahkan Wilayah yang Diduduki Rusia
6 jam yang lalu
Perintahkan Pasukan...
Perintahkan Pasukan di Kursk untuk Terus Berperang, Ukraina Tolak Pengampunan dari Putin
8 jam yang lalu
Infografis
Terjebak Perangkap,...
Terjebak Perangkap, Harimau Sumatera Dievakuasi ke Bukittinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved