Kapal Pesiar Mewah Tenggelam, Miliarder yang Dijuluki Bill Gates-nya Inggris Hilang

Selasa, 20 Agustus 2024 - 11:30 WIB
loading...
A A A
Dia dapat menemukannya lagi, dan menjaganya tetap aman selama badai. "Saya memeluknya erat-erat, dekat dengan saya, sementara laut sedang dilanda badai. Banyak orang berteriak. Untungnya sekoci itu mengembang dan 11 dari kami dapat naik ke dalamnya," katanya.

Siapakah Miliader Mike Lynch?


Lynch adalah pendiri perusahaan perangkat lunak Inggris; Autonomy, yang memperoleh reputasinya sebagai "Bill Gates-nya Inggris" selama akhir tahun 1990-an dan awal tahun 2000-an sebagai pemain kunci dalam industri data dan perangkat lunak Inggris.

Lynch belajar di University of Cambridge, tempat dia memperoleh gelar dalam ilmu pengetahuan alam dan gelar Ph.D. dalam pemrosesan sinyal dan komunikasi.

Dia mendirikan Autonomy pada tahun 1996, yang dengan cepat menjadi perusahaan terkemuka dalam bidang analisis data.

Pada tahun 2011, HP mengakuisisi Autonomy seharga USD11,7 miliar, yang merupakan salah satu akuisisi terbesar dalam industri teknologi saat itu.

Namun, akuisisi tersebut menjadi sangat kontroversial, karena HP kemudian menuduh Lynch dan yang lainnya menggelembungkan keuangan Autonomy. Lynch secara konsisten membantah tuduhan ini.
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1492 seconds (0.1#10.140)