6 Negara Arab yang Masih Punya Hubungan Dagang dengan Israel saat Perang Gaza

Jum'at, 01 Maret 2024 - 16:45 WIB
loading...
6 Negara Arab yang Masih Punya Hubungan Dagang dengan Israel saat Perang Gaza
Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi bertemu dengan Putra Mahkota Abu Dhabi Sheikh Mohammed bin Zayed al-Nahyan dan Perdana Menteri Israel saat itu, Naftali Bennett, di resor Laut Merah Sharm el-Sheikh, Mesir, 22 Maret 2022. Foto/REUTERS
A A A
TEL AVIV - Genosida yang dilakukan Israel telah membunuh lebih dari 30.000 warga Palestina di Jalur Gaza. Tak hanya itu, lebih dari 70.000 orang terluka dan 7.000 orang hilang atau diperkirakan tewas di reruntuhan akibat serangan rezim kolonial Zionis.

Meski demikian, sejumlah negara-negara Arab masih menjalin hubungan perdagangan dengan Israel. Rezim kolonial Zionis itu pun meraup banyak keuntungan ekonomi dari perdagangan tersebut.

Berikut ini negara-negara Arab yang masih menjalin hubungan dagang dengan Israel saat genosida berlangsung di Jalur Gaza.

1. Mesir


Mesir adalah negara Arab pertama yang menormalisasi hubungan dengan Israel pada tahun 1979.

Dalam hal perdagangan, produk yang dipertukarkan antara Mesir dan Israel meliputi lemak dan minyak hewani atau nabati.

Selain itu, volume perdagangan antara Mesir dan Israel pada tahun 2021 mencapai USD330 juta.

2. Yordania


Yordania dan Israel menjalin hubungan diplomatik secara resmi pada tahun 1994. Sejak itu, kedua negara telah membangun berbagai bentuk kerjasama, termasuk dalam bidang ekonomi dan perdagangan.

Salah satu proyek kerjasama utama yang dibangun kedua negara adalah Qualifying Industrial Zone (QIZ) yang mengadopsi konsep Zona Ekonomi Khusus, dan proyek Jordan Rift Valley (JRV), kerjasama pengembangan daerah.

Berdasarkan pola perdagangan umum di kawasan tersebut, kerja sama itu diperkirakan melibatkan berbagai sektor termasuk pertanian, manufaktur, dan teknologi tinggi.

3. Uni Emirat Arab (UEA)


UEA menormalisasi hubungan dengan Israel pada tahun 2020. Perdagangan non-minyak antara UEA dan Israel mencapai Rp 31 triliun dalam sembilan bulan pertama 2022.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0897 seconds (0.1#10.140)