Presiden Biden Muram Saksikan 3 Tentara AS Pulang Tak Bernyawa dari Yordania

Sabtu, 03 Februari 2024 - 09:08 WIB
loading...
A A A
Serangan pesawat tak berawak yang dilakukan oleh kelompok milisi yang didukung Iran terhadap pangkalan militer Amerika di Yordania, yang dikenal sebagai Tower 22, juga melukai lebih dari 40 tentara lainnya.

Hal ini menimbulkan kekhawatiran akan perang yang lebih besar di Timur Tengah, di mana konflik Israel-Hamas terus memanas.

Biden mengatakan pada hari Selasa bahwa dia telah mengambil keputusan tentang bagaimana menanggapi serangan di Yordania.

Pada Jumat tengah malam atau Sabtu dini hari, militer AS melancarkan serangan udara balasan terhadap pasukan Iran dan kelompok milisi yang didukung Teheran di Irak dan Suriah.

"Respons kami dimulai hari ini. Ini akan berlanjut pada waktu dan tempat yang kami pilih," kata Biden dalam sebuah pernyataan.

“Amerika Serikat tidak menginginkan konflik di Timur Tengah atau di mana pun di dunia. Namun, biarlah semua orang yang ingin menyakiti kami mengetahui hal ini: Jika Anda menyakiti orang Amerika, kami akan membalasnya," ujarnya, seperti dikutip Reuters.
(mas)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1107 seconds (0.1#10.140)