Termakan Hasutan Israel, 9 Negara Ini Stop Danai UNRWA

Minggu, 28 Januari 2024 - 12:15 WIB
loading...
Termakan Hasutan Israel, 9 Negara Ini Stop Danai UNRWA
Sembilan negara hentikan pendanaan untuk UNRWA setelah Israel menuduh beberapa staf badan tersebut terlibat serangan Hamas pada 7 Oktober lalu. Foto/REUTERS
A A A
LONDON - Sembilan negara telah memutuskan untuk menghentikan pendanaan untuk badan PBB yang menangani pengungsi Palestina.

Itu terjadi setelah Israel menghasut penghentian pendanaan tersebut. Hasutan itu berdasarkan tuduhan bahwa beberapa staf Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Pengungsi Palestina di Timur Dekat (UNRWA) terlibat serangan Hamas ke Israel pada 7 Oktober 2023.

Sembilan negara yang menghentikan pendanaan untuk UNRWA adalah Amerika Serikat, Australia, Kanada, Inggris, Jerman, Italia, Belanda, Swiss dan Finlandia.

“Warga Palestina di Gaza tidak membutuhkan hukuman kolektif tambahan ini,” kecam Philippe Lazzarini, Komisaris Jenderal UNRWA.



"Ini menodai kita semua," lanjut dia, seperti dikutip Reuters, Minggu (28/1/2024).

Sebelumnya, UNRWA mengatakan pada hari Jumat bahwa pihaknya telah membuka penyelidikan terkait tuduhan Israel bahwa beberapa karyawannya terlibat serangan Hamas pada 7 Oktober.

UNRWA juga telah memutuskan hubungan dengan para karyawan yang bersangkutan.

Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz, menyerukan lebih banyak penangguhan donor untuk UNRWA.

Menurutnya, UNRWA harus diganti setelah perang di Gaza mereda. Dia menuduh UNRWA memiliki hubungan dengan kelompok militan Islam di Gaza.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0960 seconds (0.1#10.140)