Rudal AS Rp32 Miliar Melawan Drone Houthi Rp31 Juta, Amerika Bisa Rugi Besar

Kamis, 21 Desember 2023 - 12:44 WIB
loading...
A A A
Setidaknya empat kapal perusak dan sebuah kapal penjelajah kini berpatroli di dekat pos pemeriksaan Bab al-Mandab.

Pada hari Senin, Austin juga mengumumkan pembentukan gugus tugas maritim baru, yang disebut Operation Prosperity Guardian", untuk melawan serangan Houthi Yaman, yang mencakup setidaknya sembilan negara mitra dari seluruh dunia.

Sebanyak 19 negara telah menandatangani gugus tugas tersebut, termasuk beberapa mitra Arab, namun hanya sembilan negara yang ingin memasukkan nama mereka ke dalam upaya tersebut, menurut seorang pejabat senior pemerintah AS.

Situasi ini menjadi rumit bagi negara-negara Arab karena persepsi bahwa gugus tugas tersebut dirancang untuk melindungi kapal-kapal komersial yang terkait dengan Israel, kata salah satu pejabat Departemen Pertahanan Amerika.

“Serangan-serangan ini sembrono, berbahaya dan melanggar hukum internasional,” kata Austin kepada wartawan di Israel pada hari Senin sebelum pengumuman tentang pembentukan koalisi keluar.

“Ini bukan hanya masalah AS, ini adalah masalah internasional, dan ini patut mendapat tanggapan internasional.”
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2623 seconds (0.1#10.140)