Helikopter Militer Turki Ditembak Jatuh di Afrin, 2 Tentara Tewas

Minggu, 11 Februari 2018 - 01:09 WIB
Helikopter Militer Turki...
Helikopter Militer Turki Ditembak Jatuh di Afrin, 2 Tentara Tewas
A A A
ISTANBUL - Sebuah helikopter militer Turki ditembak jatuh saat menjalankan misi tempur “Operation Olive Branch” terhadap pasukan Kurdi di Afrin, Suriah utara, pada hari Sabtu. Dua tentara Turki tewas dalam insiden tersebut.

Presiden Recep Tayyip Erdogan mengatakan pelaku serangan terhadap helikopter militernya akan “membayar mahal”.

”Salah satu helikopter kami baru saja jatuh,” kata Erdogan saat berbicara dengan anggota Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP)—partai berkuasa—di Istanbul, seperti dikutip Reuters, Minggu (11/2/2018).

”Hal-hal ini akan terjadi, kita sedang dalam perang,” kata presiden Erdogan.”Meskipun Turki kehilangan helikopter, pelaku serangan akan membayar harga yang mahal.”

Presiden Erdogan juga mengatakan bahwa Angkatan Bersenjata Turki menghancurkan banyak depot rudal milisi Kurdi yang bertempur di wilayah Afrin.

Perdana Menteri Binali Yildirim kemudian mengatakan kepada wartawan bahwa dua tentara tewas dalam kecelakaan itu. Namun, dia mengatakan bahwa penyebab kejadian tersebut masih belum jelas.

”Kami tidak memiliki bukti atau dokumen yang tepat untuk menentukan bahwa hal itu terjadi dengan gangguan luar,” kata Yildirim kepada wartawan.

Seorang perwakilan milisi Kurdi mengatakan bahwa helikopter tersebut ditembak jatuh oleh petempur Kurdi di kawasan yang terletak di sebelah barat laut Afrin.

Yildirim menambahkan insiden terjadi di wilauah utara Suriah. Namun, Anadolu Agency sebelumnya melaporkan bahwa helikopter tersebut jatuh di Provinsi Hatay, Turki selatan.
(mas)
Berita Terkait
Pasukan Turki Siap Gelar...
Pasukan Turki Siap Gelar Operasi Darat ke Suriah Utara
Turki Serang Hampir...
Turki Serang Hampir 500 Basis Kurdi di Irak Utara dan Suriah
Erdogan Peringatkan...
Erdogan Peringatkan Operasi Baru di Suriah Jika Milisi Kurdi Tak Pergi
Turki Setuju Tarik Pasukan...
Turki Setuju Tarik Pasukan dari Suriah Jika Damaskus Ambil Langkah Politik
Turki Siapkan Aksi Militer...
Turki Siapkan Aksi Militer untuk Libas Milisi Kurdi Suriah
Turki: Kelompok Bersenjata...
Turki: Kelompok Bersenjata Kurdi di Suriah Target Serangan yang Sah
Berita Terkini
Houthi Klaim Mampu Gagalkan...
Houthi Klaim Mampu Gagalkan Serangan Udara AS dan Inggris
3 menit yang lalu
Profil Anatoliy Barhylevych,...
Profil Anatoliy Barhylevych, Kepala Staf AD Ukraina yang Dicopot karena Gagal Melawan Rusia
3 menit yang lalu
AS Bombardir Markas...
AS Bombardir Markas Houthi Tewaskan 53 Orang, Apakah Israel Terlibat?
1 jam yang lalu
Profil Mark Rutte, Sekjen...
Profil Mark Rutte, Sekjen NATO yang Goda Trump agar Tingkatkan Produksi Senjata
1 jam yang lalu
China Diduga Gunakan...
China Diduga Gunakan Sindikat Kriminal untuk Melemahkan Palau
2 jam yang lalu
Rusia Tuntut NATO Tolak...
Rusia Tuntut NATO Tolak Ukraina Jadi Anggota Baru sebagai Syarat Perjanjian Damai
2 jam yang lalu
Infografis
Turki Bantu Ekspor 15.000...
Turki Bantu Ekspor 15.000 Ton Telur saat Flu Burung Merebak di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved