Demam Royal Wedding di Arab Saudi Jelang Pernikahan Pangeran Hussein dengan Rajwa Al Saif

Jum'at, 26 Mei 2023 - 13:54 WIB
loading...
Demam Royal Wedding...
Demam royal wedding melanda warga Yordania dan Arab Saudi menjelang pernikahan Putra Mahkota Yordania Hussein bin Abdullah dengan gadis Saudi, Rajwa Al Saif. Foto/The National
A A A
RIYADH - Royal wedding atau pernikahan kerajaan sedang ramai diperbincangkan warga Arab Saudi dan warga Yordania . Mereka menantikan pernikahan Putra Mahkota Yordania Hussein bin Abdullah dengan gadis Saudi, Rajwa Al Saif, yang akan berlangsung 1 Juni.

Para warga Yordania yang tinggal di Kerajaan Arab Saudi mengatakan mereka akan mengikuti pernikahan itu dengan cermat, karena mereka memandang dengan bangga dari luar negeri.

“Saya bersama dan mendukung Pangeran Hussein memilih menikahi seorang gadis dari Saudi karena kami adalah saudara senegara,” kata Sahar Aref Mufleh, pakar kebugaran Yordania di Jeddah, seperti dikutip The National, Jumat (26/5/2023).

“Tentu saja, saya akan menghadiri pernikahan jika saya diundang, dan saya akan mengikuti perayaan ini melalui televisi dan media sosial," ujarnya.



“Semoga Tuhan memberkati mereka untuk pernikahan ini dan awal yang baik untuk kedua negara," imbuh Mufleh.

Rajwa Al Saif lahir di Arab Saudi dan tinggal di sana sampai kemudian pindah ke Amerika Serikat untuk kuliah dan bekerja.

Pasangan itu bertunangan di rumah ayah Rajwa Al Saif di Riyadh Agustus lalu.

“Keluarga saya, tetangga dan pastinya seluruh negeri akan terpaku pada layar televisi untuk menyaksikan prosesi pernikahan,” kata Noor Shams, seorang guru Yordania yang tinggal di Jeddah.

“Ini adalah momen besar bagi kami dan sejarah kami terutama karena Rajwa berasal dari Arab Saudi," ujarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1653 seconds (0.1#10.140)