Nasib Devadasi India: Korbankan Keperawanan, Jadi Budak Seks atas Nama Sang Dewi
loading...
A
A
A
NEW DELHI - Didedikasikan untuk seorang Dewi India sebagai seorang anak gadis, tahun-tahun perbudakan seksual Huvakka Bhimappa dimulai ketika pamannya mengambil keperawanannya , memerkosanya untuk ditukar dengan saree dan beberapa perhiasan.
Bhimappa belum berusia 10 tahun ketika dia menjadi "devadasi"--gadis-gadis yang dipaksa oleh orang tua mereka untuk melakukan ritual pernikahan yang rumit dengan Dewa Hindu, banyak dari mereka kemudian dipaksa melakukan prostitusi ilegal.
Devadasi diharapkan menjalani kehidupan yang taat beragama, dilarang menikahi manusia lain, dan dipaksa saat pubertas untuk mengorbankan keperawanan mereka kepada pria yang lebih tua, dengan imbalan uang atau hadiah.
"Dalam kasus saya, itu adalah saudara laki-laki ibu saya," kata Bhimappa, yang kini berusia akhir 40-an tahun, kepada AFP, yang dilansir Selasa (24/1/2023).
Yang terjadi selanjutnya adalah perbudakan seksual selama bertahun-tahun, menghasilkan uang untuk keluarganya melalui pertemuan dengan pria lain atas nama melayani sang Dewi.
Bhimappa akhirnya lolos dari perbudakan seks tetapi tanpa pendidikan, dia menghasilkan sekitar uang setara satu dolar Amerika Serikat sehari dengan bekerja keras di ladang.
Waktunya sebagai pemuja Dewi Hindu; Yellamma, juga membuatnya dikucilkan di mata komunitasnya.
Dia pernah mencintai seorang pria, tetapi tidak terpikirkan olehnya untuk memintanya menikah.
"Jika saya bukan seorang devadasi, saya akan memiliki keluarga, anak, dan sejumlah uang. Saya akan hidup dengan baik," katanya.
Bhimappa belum berusia 10 tahun ketika dia menjadi "devadasi"--gadis-gadis yang dipaksa oleh orang tua mereka untuk melakukan ritual pernikahan yang rumit dengan Dewa Hindu, banyak dari mereka kemudian dipaksa melakukan prostitusi ilegal.
Devadasi diharapkan menjalani kehidupan yang taat beragama, dilarang menikahi manusia lain, dan dipaksa saat pubertas untuk mengorbankan keperawanan mereka kepada pria yang lebih tua, dengan imbalan uang atau hadiah.
"Dalam kasus saya, itu adalah saudara laki-laki ibu saya," kata Bhimappa, yang kini berusia akhir 40-an tahun, kepada AFP, yang dilansir Selasa (24/1/2023).
Yang terjadi selanjutnya adalah perbudakan seksual selama bertahun-tahun, menghasilkan uang untuk keluarganya melalui pertemuan dengan pria lain atas nama melayani sang Dewi.
Bhimappa akhirnya lolos dari perbudakan seks tetapi tanpa pendidikan, dia menghasilkan sekitar uang setara satu dolar Amerika Serikat sehari dengan bekerja keras di ladang.
Waktunya sebagai pemuja Dewi Hindu; Yellamma, juga membuatnya dikucilkan di mata komunitasnya.
Dia pernah mencintai seorang pria, tetapi tidak terpikirkan olehnya untuk memintanya menikah.
"Jika saya bukan seorang devadasi, saya akan memiliki keluarga, anak, dan sejumlah uang. Saya akan hidup dengan baik," katanya.