Arkeolog Percaya Telah Menemukan Kuil Poseidon di Yunani

Jum'at, 13 Januari 2023 - 11:12 WIB
Arkeolog percaya telah menemukan kuil Poseidon di Yunani. Foto/ARTnews
ATHENA - Para arkeolog menemukan sisa-sisa dari apa yang mereka yakini sebagai kuil Poseidon dekat Samikon, Yunani , menurut sebuah laporan oleh Phys pada Rabu lalu.

Sisa-sisa kuil itu digali dan sedang diteliti oleh Institut Arkeologi Austria bersama dengan peneliti dari Universitas Johannes Gutenberg Mainz, Universitas Kiel dan Ephorate of Antiquities of Elis.

Dikutip dari Jerusalem Post, Jumat (13/1/2023), lokasi di mana sisa-sisa kuli itu ditemukan sesuai dengan daerah yang dirujuk oleh Strabo, sejarawan Yunani kuno, yang menggambarkan tempat suci tersebut sekitar 2.000 tahun yang lalu.





Daerah yang berada di dekat pantai Peloponnese ini diketahui pernah dilanda tsunami berkali-kali pada masa prasejarah dan bersejarah. Meskipun tampaknya orang akan menghindari area seperti itu, ini sebenarnya bisa menjadi bukti lebih lanjut bahwa sisa-sisa kuil ini berasal dari kuil Poseidon karena dia dipercaya sebagai dewa yang bertanggung jawab atas gempa bumi dan tsunami.

Sisa-sisa kuil itu pertama kali ditemukan pada tahun 2021, tetapi baru beberapa bulan yang lalu para arkeolog menyadari bahwa itu kemungkinan sisa-sisa kuil Poseidon.

Lebih banyak penelitian perlu dilakukan pada struktur, dan analisis arkeologi, geoarkeologi, dan geofisika yang luas direncanakan untuk beberapa tahun ke depan untuk memberi kita pemahaman yang lebih baik tentang apa struktur itu dan sejarahnya.



Dalam mitologi Yunani, Poseidon adalah dewa laut, gempa bumi, dan kuda. Dia adalah saudara Zeus, dewa langit dan Hades, dewa dunia kematian, dan ketiganya dianggap sebagai dewa terbesar dari 12 dewa utama Yunani. Dia secara tradisional digambarkan dengan trisula yang diyakini telah digunakan untuk menyalurkan kekuatannya.
(ian)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More