Zelensky Hadiahkan Biden Salib Ukraina untuk Jasa Militer
Kamis, 22 Desember 2022 - 03:29 WIB
WASHINGTON - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menghadiahkan salib Ukraina kepada Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden untuk jasa militer setelah kedua pemimpin berbicara kepada wartawan dari Gedung Putih.
Zelensky berterima kasih kepada Biden dan Kongres AS atas dukungan mereka dan juga menyatakan penghargaannya kepada rakyat Amerika.
"Terima kasih banyak, Pak Presiden. Tentu terima kasih dukungan bipartisan, terima kasih Kongres, dan terima kasih dari rakyat biasa kami kepada rakyat biasa Anda, Amerika. Saya sangat mengapresiasi," ujarnya seperti dikutip dari CNN, Kamis (22/12/2022).
Zelensky kemudian memberi Biden penghargaan pahlawan, yang katanya diteruskan dari seorang kapten dalam pertempuran militer Ukraina di wilayah Donbas.
"Seorang pria yang benar-benar pahlawan, kapten sejati, dan dia meminta saya untuk memberikan penghargaannya, dan dia meminta saya untuk memberikan penghargaannya kepada Presiden Biden," ujar Zelensky.
"Dia sangat berani dan dia berkata berikan kepada Presiden yang sangat berani, dan saya ingin memberi Anda, itu adalah salib untuk prestasi militer," imbuhnya.
Biden pun berterima kasih kepada Zelensky dan mengatakan bahwa dia akan mengirimkan koin komando AS kepada kapten Ukraina itu sebagai imbalan.
"Tidak pantas tapi sangat dihargai, terima kasih," kata Biden.
"Yah, kami memiliki tradisi di sini, dan saya akan memberikannya kepadanya. Anak saya yang berperang di Irak, mereka memiliki apa yang mereka sebut koin komando. Pernahkah Anda melihat koin yang kami dapatkan di medan perang? Saya akan memastikan bahwa dia mendapatkan salah satunya. Terima kasih," ucap Biden.
Zelensky berterima kasih kepada Biden dan Kongres AS atas dukungan mereka dan juga menyatakan penghargaannya kepada rakyat Amerika.
"Terima kasih banyak, Pak Presiden. Tentu terima kasih dukungan bipartisan, terima kasih Kongres, dan terima kasih dari rakyat biasa kami kepada rakyat biasa Anda, Amerika. Saya sangat mengapresiasi," ujarnya seperti dikutip dari CNN, Kamis (22/12/2022).
Zelensky kemudian memberi Biden penghargaan pahlawan, yang katanya diteruskan dari seorang kapten dalam pertempuran militer Ukraina di wilayah Donbas.
"Seorang pria yang benar-benar pahlawan, kapten sejati, dan dia meminta saya untuk memberikan penghargaannya, dan dia meminta saya untuk memberikan penghargaannya kepada Presiden Biden," ujar Zelensky.
"Dia sangat berani dan dia berkata berikan kepada Presiden yang sangat berani, dan saya ingin memberi Anda, itu adalah salib untuk prestasi militer," imbuhnya.
Biden pun berterima kasih kepada Zelensky dan mengatakan bahwa dia akan mengirimkan koin komando AS kepada kapten Ukraina itu sebagai imbalan.
"Tidak pantas tapi sangat dihargai, terima kasih," kata Biden.
"Yah, kami memiliki tradisi di sini, dan saya akan memberikannya kepadanya. Anak saya yang berperang di Irak, mereka memiliki apa yang mereka sebut koin komando. Pernahkah Anda melihat koin yang kami dapatkan di medan perang? Saya akan memastikan bahwa dia mendapatkan salah satunya. Terima kasih," ucap Biden.
(ian)
Lihat Juga :
tulis komentar anda