Militer Rusia: Azovstal Dibebaskan Sepenuhnya, 2.400 Orang Menyerah
Sabtu, 21 Mei 2022 - 06:15 WIB
MOSKOW - Seluruh wilayah kompleks pabrik Azovstal di Mariupol telah dibebaskan, menurut pengumuman Kementerian Pertahanan Rusia pada Jumat (20/5/2022).
Lebih dari 2.400 orang yang terkepung di dalamnya selama hampir sebulan, termasuk prajurit Ukraina dan anggota unit neo-Nazi Azov, telah meletakkan senjata dan menyerah.
"Kelompok terakhir dari 531 militan menyerah hari ini," ungkap juru bicara militer Rusia, Mayor Jenderal Igor Konashenkov, dalam sebuah pernyataan.
Dia menambahkan total "2.439 Nazi Azov" dan prajurit Ukraina telah meletakkan senjata mereka sejak 16 Mei, dan seluruh kompleks Azovstal sekarang berada di bawah kendali angkatan bersenjata Rusia.
Azov dan sisa-sisa pasukan reguler Ukraina mundur ke pabrik baja yang luas di pantai Mariupol, di mana mereka benar-benar dikepung sejak 21 April.
Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan militer tidak menyerbu kompleks itu tetapi memblokadenya “agar seekor lalat tidak bisa masuk ke dalam” dan memaksa para militan menyerah.
Lebih dari 2.400 orang yang terkepung di dalamnya selama hampir sebulan, termasuk prajurit Ukraina dan anggota unit neo-Nazi Azov, telah meletakkan senjata dan menyerah.
"Kelompok terakhir dari 531 militan menyerah hari ini," ungkap juru bicara militer Rusia, Mayor Jenderal Igor Konashenkov, dalam sebuah pernyataan.
Dia menambahkan total "2.439 Nazi Azov" dan prajurit Ukraina telah meletakkan senjata mereka sejak 16 Mei, dan seluruh kompleks Azovstal sekarang berada di bawah kendali angkatan bersenjata Rusia.
Azov dan sisa-sisa pasukan reguler Ukraina mundur ke pabrik baja yang luas di pantai Mariupol, di mana mereka benar-benar dikepung sejak 21 April.
Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan militer tidak menyerbu kompleks itu tetapi memblokadenya “agar seekor lalat tidak bisa masuk ke dalam” dan memaksa para militan menyerah.
Lihat Juga :
tulis komentar anda