PM Negara NATO: Uni Eropa Ingin Berperang dan Mengalahkan Rusia

Minggu, 30 Juni 2024 - 13:14 WIB
Dikenal karena sikapnya yang keras dalam kebijakan luar negeri, Kallas telah menjadi salah satu pendukung utama sanksi yang lebih keras terhadap Rusia dan lebih banyak pengiriman senjata ke Ukraina. Dia juga menganjurkan penggunaan aset Rusia yang dibekukan untuk ditransfer sebagai bantuan ke Ukraina.

Orban secara konsisten mengkritik pendekatan UE terhadap perang Rusia- Ukraina, dan lebih memilih penyelesaian diplomatik melalui negosiasi dibandingkan dengan eskalasi lebih lanjut.

Tidak seperti banyak anggota NATO, Hongaria menolak mengirim senjata apa pun ke Kyiv dan melobi untuk menolak bantuan keuangan tanpa syarat.

Orban sebelumnya mengeklaim bahwa AS dan Uni Eropa adalah sumber dari “kegilaan perang” yang melanda benua Eropa dan menuduh Brussels melakukan tindakan berbahaya dalam pendekatannya terhadap Rusia.
(mas)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More