Menteri Sayap Kanan Israel Ancam Mundur Jika Perang di Gaza Berhenti

Kamis, 30 November 2023 - 10:56 WIB
Selain Ben-Gvir sendiri, Otzma Yehudit memiliki dua menteri lain di kabinet Netanyahu yang beranggotakan 38 orang, termasuk Menteri Warisan Budaya Amihai Eliyahu, yang awal bulan ini menyerukan serangan nuklir ke Gaza, dengan mengatakan bahwa itu adalah “sebuah pilihan.”



Ben-Gvir sendiri sering melontarkan pernyataan yang menghasut terhadap warga Palestina dan menyerukan agar pemukim ilegal Yahudi Israel dipersenjatai.

Israel telah bersumpah untuk memusnahkan Hamas setelah serangan mendadak pada 7 Oktober di perbatasan dengan Gaza, yang menyebabkan kelompok militan Palestina itu membunuh sekitar 1.200 orang – menurut Israel, dan menawan lebih dari 200 orang.

Kelompok Hamas mengatakan serangannya itu sebagai pembalasan atas pengepungan selama lebih dari satu setengah dekade di Gaza, dan melanjutkan pendudukan serta agresi Israel terhadap warga Palestina di wilayah pendudukan.

Israel telah dikecam oleh beberapa negara dan kelompok hak asasi manusia atas kampanye udara dan daratnya di Gaza. Mereka juga dituduh melakukan kejahatan perang, yang bisa dianggap sebagai genosida.

(ian)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More