Sekutu Putin: Perang Ukraina Bisa Berlangsung Puluhan Tahun

Jum'at, 26 Mei 2023 - 16:20 WIB
Mantan Presiden Rusia Dmitry Medvedev memprediksi perang di Ukraina bisa berlangsung selama puluhan tahun. Foto/Ilustrasi
MOSKOW - Perang di Ukraina dapat berlangsung selama puluhan tahun dengan periode pertempuran yang panjang diselingi oleh gencatan senjata. Prediksi itu diungkapkan pembantu senior Presiden Rusia Vladimir Putin , Dmitry Medvedev.

"Konflik akan berlangsung sangat lama, kemungkinan besar puluhan tahun," ujar mantan presiden Rusia itu saat berkunjung ke Vietnam.

"Selama ada kekuatan seperti itu, akan ada, katakanlah, tiga tahun gencatan senjata, dua tahun konflik, dan semua akan terulang," sambung wakil ketua dewan keamanan Rusia itu seperti dilansir dari Independent, Jumat (26/5/2023).





Ia pun mengulangi klaim Rusia bahwa Ukraina adalah negara Nazi.

Medvedev kerap membuat komentar garis keras dan bulan lalu menggambarkan otoritas Ukraina sebagai infeksi.

Sedangkan pada bulan Januari, Medvedev mengatakan jika Rusia dikalahkan dapat memicu perang nuklir.

Medvedev juga pernah menyerukan penghancuran total rezim Kiev dan pemusnahan massal personel serta perangkat keras militer Ukraina.

(ian)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More