4 Fakta Mengapa Budaya Vietnam Cenderung ke Asia Timur daripada Asia Tenggara?

Rabu, 17 Mei 2023 - 15:12 WIB
Vietnam memiliki banyak kesamaan budaya dengan Asia Timur dibandingkan negara-negara di Asia Tenggara. Foto/itourvn
HANOI - Vietnam menjadi negara di Asia Tenggara yang sedang naik daun karena menjadi destinasi wisata populer. Salah satu alasan utama berlibur ke Vietnam adalah bisa merasakan budaya Asia Timur, khususnya China, yang kental di negara tersebut.

Lepas dari konflik geopolitik terbaru antara Vietnam dan China, budaya Vietnam memang identik dengan China. Meskipun terlihat banyak kesamaan antara budaya China dan Vietnam, tetapi hal tersebut justru menjadi kekuatan.

Berikut 4 fakta tentang kenapa budaya Vietnam lebih cenderung ke Asia Timur daripada Asia Tenggara.







1. Dominasi China




Foto/itourvn

Dominasi China selama lebih dari seribu tahun menjadikan budaya Vietnam lebih bernuansa Asia Timur dibandingkan ke Asia

Tenggara.

Pengaruh China yang sangat kuat dibuktikan dengan agama yang berkembang di Vietnam yakni Konghucu dan Tao.

Bahkan, arsitektur Vietnam juga identik dengan China. Banyak gedung hingga rumah warga di Vietnam masih menggunakan gaya China.

2. Kedekatan Geografis



Foto/itourvn

Vietnam lebih dekat identik dengan Asia Timur, terutama China juga dilihat dari bahasa Vietnam. Bahasa Vietnam memiliki banyak kesamaan dengan bahasa China.

Kalender yang digunakan di Vietnam juga merupakan kalender CHina.

Itu menunjukkan kedekatan geografis antara China dan Vietnam. Itu memperkuat hubungan kontak antara warga Vietnam dan China sejak dahulu kala.



3. Anti-barat



Foto/itourvn

Dalam perkembangannya, Vietnam mendapatkan pengaruh Barat ketika periode kolonial Prancis.

Salah satu dampak ideologi Barat adalah penggunaan alfabet latin. Selain itu, banyak juga gedung dengan gaya arsitektur Prancis, terutama di kota Ho Chi Minh dan Da Lat.

Melansir Itourvn.com, salah satu hari libur internasional di Vietnam adalah Tet Nguyen Dan, atau dikenal dengan liburan Imlek.Sama seperti kebanyakan negara Asia Timur, perayaan Imlek juga digelar bersama keluarga.

Selain itu, Vietnam juga memiliki hari libur makanan di mana setiap daerah akan menggelar festival kuliner untuk menyambut hari Imlek tersebut.



4. Nenek Moyang dari Asia Timur




Foto/itourvn

Orang vietnam atau suku Kinh merupakan etnik mayoritas di Vietnam dengan komposisi mencapai 85%.

Etnik Kinh tersebut secara historis berasal dari China Selatan di Pulau Jing, Dongxing, Guangxi. Itu memperkuat kedekatan budaya Vietnam ke arah China dibandingkan negara-negara Asia Tenggara.

Kata Viet sendiri juga berkaitan dengan tradisi China kuno berkaitan dengan imajinasi. Sedangkan Kihn merupakan suatu wilayah adminsitrasi dalam bahasa China kuno.
(ahm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More