Korut Akui Luncurkan Rudal, Ancam Akan Musnahkan Musuh

Rabu, 15 Maret 2023 - 23:14 WIB
Korea Utara (Korut) mengkonfirmasi meluncurkan dua rudal jarak menengah, memperingatkan akan memusnahkan musuh jika melawan. Foto/UPI
SEOUL - Korea Utara (Korut) mengkonfirmasi peluncuran dua rudal balistik jarak menengah. Negara itu pun memperingatkan bahwa militernya pasti akan memusnahkan musuh jika mereka melawannya, seperti dilaporkan media pemerintah.

Rudal itu ditembakkan pada Selasa kemarin dan dilaporkan oleh militer Korea Selatan (Korsel), Amerika Serikat (AS) dan Jepang .





Kantor berita Korut, KCNA melaporkan, tes tersebut dilakukan oleh unit rudal Tentara Rakyat Korea di daerah Jangyon provinsi Hwanghae Selatan, yang terletak di barat daya negara ituh.

"Unit tersebut meluncurkan dua rudal balistik taktis darat-ke-darat dalam sistem jarak menengah untuk mengajarkan demonstrasi," bunyi laporan KCNA seperti dikutip dari UPI, Rabu (15/3/2023).

Foto-foto di media pemerintah Korut tampaknya menunjukkan bahwa rudal itu adalah KN-23, rudal balistik jarak pendek manuvernya mirip dengan rudal Iskander milik Rusia. Rudal itu dilaporkan menghantam pulau target sekitar 380 mil jauhnya di laut lepas pantai timur laut.

"Mengatakan bahwa mereka pasti akan memusnahkan musuh jika mereka melawannya, komandan unit menjelaskan rudal tersebut benar-benar memiliki kemampuan untuk melaksanakan tugas sepenuhnya dalam serangan kapan saja dengan lebih mengintensifkan setiap kompi tempur bersenjata," kata KCNA.

Uji coba senjata tersebut adalah yang terbaru dilakukan oleh Korut selama latihan militer bersama Freedom Shield AS-Korsel, yang dimulai Senin lalu dan dijadwalkan berlangsung hingga 23 Maret.

Sebelumnya, pada hari Minggu, Korut menembakkan rudal jelajah dari kapal selam dan meluncurkan setidaknya enam rudal balistik jarak pendek ke laut tiga hari sebelumnya dalam apa yang disebut pemimpin negara itu, Kim Jong-un, sebagai persiapan untuk tanggapan perang yang sebenarnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More