4 Tradisi Malam Nisfu Syaban di Berbagai Negara, Pesta Manisan hingga Kembang Api

Selasa, 07 Maret 2023 - 14:23 WIB
Beberapa negara yang masih mempertahankan tradisi ini adalah Irak, UEA, hingga negara Eropa seperti Bosnia.

Melansir dari Gulf Today, pada malam Nisfu Syaban di UEA anak-anak mengenakan pakaian tradisional berwarna-warni sambil bernyanyi di lingkungan mereka untuk mendapatkan permen.

3. Berat Kandili

Tradisi yang dilakukan di beberapa negara di Timur Tengah termasuk Turki dan Suriah ini merupakan cara umat Islam meningkatkan ketakwaannya kepada Allah SWT.

Dilansir dari Inside Out In Istanbul, umat Islam akan berpuasa di siang harinya dan malam akan dihabiskan dengan berkumpul di masjid untuk berdoa dan meminta pengampunan.

Hal tersebut dilakukan karena setiap umat muslim percaya bahwa malam itu merupakan malam mulia di mana segala dosa akan diampuni.

4. Pesta Kembang Api

Menurut The Wire, malam Nisfu Syaban atau yang lebih dikenal Shab e Barat kerap dirayakan dengan mengunjungi masjid, menyalakan lilin, hingga pesta kembang api. Tradisi ini biasa dilakukan di India.

Selain menyalakan kembang api, mereka para umat Islam di India juga akan berdoa sepanjang malam dan juga membaca Al-qur’an.
(min)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More