China Kerahkan J-20 ke Dekat Markas Jet Tempur Siluman F-35 dan F-22 AS

Minggu, 19 Mei 2024 - 10:06 WIB
loading...
China Kerahkan J-20...
China meningkatkan pengerahan jet tempur siluman J-20 ke Pangkalan Udara Wuyishan. Situs itu berjarak 600 mil dari Pangkalan Udara Kadena, markas jet tempur siluman F-35 dan F-22 AS. Foto/EurAsian Times
A A A
TOKYO - China telah meningkatkan pengerahan jet tempur siluman J-20 ke Pangkalan Udara Wuyishan, provinsi Fujian. Situs itu berjarak 600 mil dari Pangkalan Udara Kadena di Jepang yang menjadi markas bagi jet tempur siluman F-35 Lightning II dan F-22 Raptor Amerika Serikat (AS).

Pangkalan Udara Kadena, yang sering disebut sebagai Batu Kunci Pasifik, telah menampung pesawat tempur AS sejak akhir Perang Dunia II. Pada 1979, pangkalan tersebut menerima jet tempur F-15, yang terus hadir sejak saat itu.

Namun, pada 2023, Angkatan Udara AS mulai menghapuskan secara bertahap dua skuadron F-15C/D Eagles, menggantikannya dengan campuran rotasi F-16, F-35, dan F-22.

Penghentian penggunaan jet tempur F-15C/D Eagle menandai transisi menuju penggunaan jet tempur yang lebih canggih untuk memperkuat dominasi udara Amerika di wilayah tersebut.

Sedangkan Pangkalan Udara Wuyishan baru-baru ini mengalami upgrade yang signifikan.

Dulunya merupakan rumah bagi puluhan pesawat tempur Shenyang J-6W usang yang diubah menjadi drone bersenjata dan berbagai jet tua, pangkalan tersebut baru-baru ini menerima enam jet tempur Chengdu J-20 “Mighty Dragon”, menurut Institut Studi Dirgantara Angkatan Udara China.



J-20, jet tempur siluman generasi kelima China, melambangkan pembangunan militer agresif negara tersebut. Brigade Penerbangan ke-41 di Wuyishan dilaporkan sedang melakukan transisi dari jet tua ke J-20 yang canggih, yang secara signifikan akan meningkatkan kemampuan udara China.

Mengingat kedekatan Wuyishan dengan Kadena dan peningkatan pengerahan pesawat tempur canggih di kedua pihak, para pakar berpendapat bahwa potensi konfrontasi antara F-22 Raptor AS dan J-20 China di wilayah udara internasional sangat mungkin terjadi.

Oleh karena itu, pengerahan F-22 Raptor ke Kadena kemungkinan merupakan respons strategis terhadap meningkatnya kehadiran J-20, yang memastikan bahwa AS mempertahankan keunggulan teknologi dan taktis di wilayah tersebut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Trump Cabut Izin Keamanan...
Trump Cabut Izin Keamanan bagi Harris, Clinton, dan Keluarga Biden
Direktur PLTN: Tak Ada...
Direktur PLTN: Tak Ada yang Bisa Kendalikan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Terbesar di Eropa kecuali Rusia
AS Kirim Kapal Induk...
AS Kirim Kapal Induk Kedua ke Timur Tengah, Perang Besar Akan Meletus?
Siapa Ismet Akcin? Imam...
Siapa Ismet Akcin? Imam yang Dijuluki Syeikh Protein karena Mempopulerkan Push-up sambil Berzikir
Jurnalis Gugat Pemerintahan...
Jurnalis Gugat Pemerintahan Trump karena Tutup VoA dan Merumahkan 1.300 Karyawannya
6 Hal Bikin Penasaran...
6 Hal Bikin Penasaran dari F-47 Amerika, Pengganti Jet Tempur Siluman F-22 Raptor
Jadi Transgender, Anak...
Jadi Transgender, Anak Miliarder Elon Musk Luapkan Kemarahan pada Ayahnya dan Trump
AS Bikin Pesawat Tempur...
AS Bikin Pesawat Tempur Canggih Baru F-47, Selamat Tinggal Jet Siluman F-22 Raptor
Houthi Terus Melawan,...
Houthi Terus Melawan, AS Akan Kerahkan Kapal Induk Nuklir Kedua
Rekomendasi
Lini Belakang Bahrain...
Lini Belakang Bahrain Keropos, Peluang Timnas Indonesia Cetak Gol Terbuka!
11 Prodi ITB Terbaik...
11 Prodi ITB Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Pilihan Teratas untuk SNBT
Pangeran William Menyelamatkan...
Pangeran William Menyelamatkan Nyawa Harry dan Meghan Markle di AS
Berita Terkini
8 Kepolisian Terbaik...
8 Kepolisian Terbaik di Dunia Tahun 2025, Nomor 7 Tetangga Indonesia
29 menit yang lalu
Trump Cabut Izin Keamanan...
Trump Cabut Izin Keamanan bagi Harris, Clinton, dan Keluarga Biden
1 jam yang lalu
Israel akan Caplok Sebagian...
Israel akan Caplok Sebagian Wilayah Gaza hingga Tawanan Dibebaskan
3 jam yang lalu
Houthi Gelar Serangan...
Houthi Gelar Serangan Ketiga di Bandara Ben Gurion Israel dalam 48 Jam
4 jam yang lalu
Direktur PLTN: Tak Ada...
Direktur PLTN: Tak Ada yang Bisa Kendalikan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Terbesar di Eropa kecuali Rusia
4 jam yang lalu
Israel Gelar Serangan...
Israel Gelar Serangan Baru ke Lebanon, Dunia Kutuk Zionis
5 jam yang lalu
Infografis
Lawan AS, Desak Eropa...
Lawan AS, Desak Eropa Ganti Jet Tempur Siluman F-35 dengan Rafale
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved