Bandara Besar di Pakistan Diserang, 23 Orang Tewas

Senin, 09 Juni 2014 - 08:18 WIB
Bandara Besar di Pakistan...
Bandara Besar di Pakistan Diserang, 23 Orang Tewas
A A A
ISLAMABAD - Gerombolan pria bersenjata menyerang salah satu bandara terbesar di Pakistan kemarin. Hingga Senin (9/6/2014), jumlah korban tewas mencapai 23 orang, termasuk 10 penyerang.

Serangan itu menyasar Bandara Internasional Jinnah, di Karachi, Pakistan. Serangan terjadi, di saat pemerintahan Perdana Menteri Nawaz Sharif mencoba untuk melibatkan militan Taliban Pakistan dalam negosiasi untuk mengakhiri pertempuran.

Pennyerangan yang berlanjut dengan baku tembak berlangsung selama beberapa jam. Stasiun televisi setempat menayangkan kobaran api di sekitar bandara, serta hilir mudik mobil ambulans mengangkut para korban. Namun, pada pagi ini militer Pakistan mengklaim situasi bandara sudah aman.

”(Para penyerang) terpojok pada dua area, dan sudah dilumpuhkan,” tulis surat kabar Dawn, mengutip juru bicara militer Pakistan, Mayor Jenderal Asim Bajwa.

Tidak ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan mematikan itu. Namun, sejumlah pihak mencurigai para militan Taliban Pakistan yang selama ini berusaha menggulingkan pemerintah Pakistan, terlibat.

Sebelumnya, para pejabat mengatakan semua penerbangan telah dialihkan.Pembicaraan perdamaian antara pemerintah dan Taliban Pakistan telah gagal dalam beberapa bulan terakhir. Padahal perundingan damai itu untuk mengakhiri pemberontakan di Pakistan yang sudah berlangsung lama.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1046 seconds (0.1#10.140)