AS Cari Informasi Soal Pemimpin Baru ISIS

Sabtu, 02 November 2019 - 03:52 WIB
AS Cari Informasi Soal...
AS Cari Informasi Soal Pemimpin Baru ISIS
A A A
WASHINGTON - Amerika Serikat (AS) berusaha untuk mempelajari lebih lanjut tentang pemimpin baru ISIS, termasuk latar belakang dan peran sebelumnya dalam organisasi teroris tersebut. Hal itu diungkapkan oleh Koordinator Kontraterorisme AS, Nathan Sales.

"Kami (sedang) menyelidiki pemimpin ISIS, perannya dalam organisasi, dari mana asalnya," kata Sales.

"Saya tidak punya apa-apa untuk mengumumkan hal itu secara jelas di depan umum. Tetapi kapan pun ada transisi kepemimpinan dalam organisasi teroris, kami ingin memastikan bahwa kami memiliki informasi terbaru yang kami perlukan untuk menghadapi ancaman itu," imbuhnya seperti dilansir dari Sputnik, Sabtu (1/11/2019).

Sebelumnya pada hari Jumat, Presiden Donald Trump mengatakan bahwa ia tahu identitas pemimpin baru ISIS setelah kematian kepala kelompok teror Abu Bakar al-Baghdadi dalam serangan militer AS. Trump tidak memberikan rincian tentang identitas pemimpin baru itu.

Pada hari Kamis, ISIS mengumumkan pemimpin baru kelompok itu yaitu Abu Ibrahim al-Hashemi al-Qurayshi, sebuah nama perang (nom de guerre) yang tampaknya berusaha menggambarkan dia sebagai anggota suku Quraish dan seolah-olah keturunan Nabi Muhammad.

Baca Juga: Lewat Rekaman Audio, ISIS Umumkan Pengganti Al-Baghdadi
Al-Hashimi, Bos Baru ISIS Mengaku-ngaku Keturunan Nabi Muhammad

Baghdadi meledakkan dirinya bersama dengan dua anak pada hari Sabtu ketika ia disudutkan oleh militer AS di tempat persembunyiannya di Suriah utara, menurut pejabat AS.

Kemungkinan pengganti Baghdadi, Abu Hassan al-Muhajir, terbunuh dalam serangan udara AS sehari kemudian, menurut pejabat AS. (Baca juga: Tak Hanya Baghdadi, Pasukan AS Kemungkinan Juga Habisi Suksesornya )
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1283 seconds (0.1#10.140)