Al-Shabaab Serang Pangkalan Militer Ethiopia di Somalia

Kamis, 09 Juni 2016 - 22:00 WIB
Al-Shabaab Serang Pangkalan...
Al-Shabaab Serang Pangkalan Militer Ethiopia di Somalia
A A A
MOGADISHU - Kelompok militan Islam Somalia, al-Shabaab, mengklaim telah menewaskan 60 tentara Ethiopia kala kelompok itu menyerang sebuah pangkalan militer Uni Afrika di Somalia tengah.

Namun pernyataan sebaliknya dikeluarkan oleh pihak misi Uni Afrika di Somalia (AMISOM). AMISOM mengatakan berhasil memukul mundur serangan yang menewaskan 110 militan, seperti dikutip dari laman BBC, Kamis (9/6/2016).

Dalam cuitannya di Twitter, AMISOM mengatakan tentara mereka bersama pasukan dari tentara Somalia berhasi mengusir para penyerang dan sekarang tengah melakukan pengejaran bersama pasukan gabungan. Namun, AMISOM tidak mengungkapkan korban jiwa dari pihaknya.

Ini merupakan yang kesekian kalinya kelompok al-Shabaab menyerang basis militer pasukan AMISOM. Pada bulan Januari lalu, Al-Shabaab menyerang markas pasukan Kenya di el-Ade, somalia Selatan.

Saat itu, al-Shabaab mengklaim berhasil membunuh 100 tengara, namun kabar ini belum mendapatkan konfirmasi kebenarannya. Al-Shabaab juga menyerang pangkalan militer AMISOM yang dioperasikan tentara Burundi dan Uganda.
(ian)
Berita Terkait
5 Pemicu Konflik Ethiopia...
5 Pemicu Konflik Ethiopia dan Somila yang Bisa Memicu Perang Baru di Tanduk Afrika
Setelah Warga, Ethiopia...
Setelah Warga, Ethiopia Desak Veteran Gabung dalam Perang Lawan Pemberontak Tigray
Ibu-ibu di Ethiopia...
Ibu-ibu di Ethiopia Histeris Anaknya Direkrut Paksa Buat Berperang
Seminggu Bertempur,...
Seminggu Bertempur, PM Ethiopia Nyatakan Kemenangan di Tigray
Ethiopia Tegaskan akan...
Ethiopia Tegaskan akan Habis-habisan untuk Kepung Ibu Kota Tigray
Kalah Perang, Pasukan...
Kalah Perang, Pasukan Tigray Bantai 120 Warga Sipil Ethiopia
Berita Terkini
Abu Ubaidah: Tawanan...
Abu Ubaidah: Tawanan dalam Bahaya jika Israel Menolak Negosiasi
41 menit yang lalu
10 Negara Sahabat Amerika...
10 Negara Sahabat Amerika Serikat, Mayoritas Anggota NATO
2 jam yang lalu
Siapa Abdullah Al Sabah?...
Siapa Abdullah Al Sabah? PM Kuwait yang Sempat Dituduh Masuk Kristen
4 jam yang lalu
4 Alasan Uni Eropa Masih...
4 Alasan Uni Eropa Masih Butuh NATO, Salah Satunya Rusia Jadi Ancaman
5 jam yang lalu
Siapa Walid Ahmad? Remaja...
Siapa Walid Ahmad? Remaja Palestina yang Tewas di Penjara Israel Dikenal Pencetak Gol Terbanyak di Timnya
6 jam yang lalu
10 Negara yang Kena...
10 Negara yang Kena Tarif Impor Trump Terbesar, Mayoritas Negara-negara Asia
10 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved