Viral, Polisi Ini Ajukan Cuti dengan Alasan Istrinya Marah-marah Melulu

Selasa, 10 Januari 2023 - 11:15 WIB
loading...
Viral, Polisi Ini Ajukan...
Polisi di India mengajukan cuti dengan alasan istrinya marah-marah melulu. Surat permohonan cuti dengan alasan yang jujur itu kini sedang viral. Foto/REUTERS/Ilustrasi
A A A
NEW DELHI - Seorang petugas polisi di India mengajukan cuti kepada komandannya dengan alasan dia membutuhkan beberapa hari bersantai karena istrinya marah-marah melulu.

Surat permohonan cuti tulisan tangan dengan alasan yang jujur itu dengan cepat menjadi viral secara online. Ini terjadi di Maharajganj, Uttar Pradesh.

Petugas polisi, yang identitasnya tidak dipublikasikan tersebut, bertugas di kantor polisi Nautanvan.

Dia menulis surat permohonan cuti yang emosional kepada Inspektur Polisi (SP), menjelaskan bahwa dia perlu waktu menjauh dari pekerjaan untuk sementara untuk menenangkan sang istri.



Masalah yang dia hadapi itu wajar, sebab dia adalah pengantin baru.

Sang istri ingin menghabiskan lebih banyak waktu bersama, tetapi tuntutan pekerjaan membuat pasangan sulit untuk mewujudkannya dengan segera.

Petugas polisi itu, dalam surat permohonan cuti, menceritakan bahwa istrinya yang marah-marah tidak berkomunikasi dengannya karena dirinyaa tidak mendapatkan cuti.

Selain itu, dia mengatakan bahwa setiap kali dia meneleponnya, sang istri selalu menyerahkan telepon itu kepada ibunya, tidak peduli berapa kali dia menelepon.

Mengutip India Times, Selasa (10/1/2023), pasangan itu baru menikah bulan lalu. Setelah "Biddai"—momen ketika pengantin wanita mengucapkan salam perpisahan pada keluarganya—, dia meninggalkan istrinya di rumah dan pergi bertugas.

Karena suami tidak mendapat jatah cuti setelah pernikahan itulah, sang istri marah.

"Saya berjanji kepada istri saya akan pulang pada hari ulang tahun keponakan saya. Tolong beri saya tujuh hari cuti santai, mulai 10 Januari. Saya akan berterima kasih kepada Anda," bunyi surat permohonan cutinya kepada Inspektur Polisi.

Setelah membaca permohonan itu, Inspektur Polisi Atish Kumar Singh tersentuh dan menyetujui cuti santai--bukan tujuh hari seperti yang diminta, tapi lima hari.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Perempuan Cantik AS...
Perempuan Cantik AS Pergi ke Desa Terpencil India demi Nikahi Teman Instagramnya
DPR AS Kenalkan RUU...
DPR AS Kenalkan RUU untuk Bongkar 'Polisi Rahasia' China di Tanah Amerika
India Diversifikasi...
India Diversifikasi Impor, China Tak Lagi Jadi Andalan Utama
Siapa Bajinder Singh?...
Siapa Bajinder Singh? Pendeta yang Dijuluki sebagai Nabi Dipenjara Seumur Hidup karena Memperkosa Jemaatnya
Mengapa India Pilih...
Mengapa India Pilih Beli 156 Helikopter Tempur Buatan Dalam Negeri Senilai Rp120 Triliun Ketimbang Produksi Asing?
Heboh, Menteri India...
Heboh, Menteri India Serukan Poliandri: Seorang Wanita Boleh Nikahi 10 Pria
Seorang Istri dan Selingkuhannya...
Seorang Istri dan Selingkuhannya Bunuh Suami, Korban Dikubur di Dalam Drum dengan Semen
Ribuan Warga Gaza Diamputasi...
Ribuan Warga Gaza Diamputasi Akibat Serangan Israel
Lawan Tarif Trump, Xi...
Lawan Tarif Trump, Xi Jinping: China Tak Takut!
Rekomendasi
Kemhan Pastikan Korban...
Kemhan Pastikan Korban Pembunuhan KKB di Yahukimo Warga Sipil, Bukan Anggota TNI
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 270: Rangga Masih Belum Ditemukan, Alysa dan Dirga Menikah
Tangis Anak Pecah saat...
Tangis Anak Pecah saat Tabur Bunga di Makam Titiek Puspa
Berita Terkini
Israel dan Turki Kerap...
Israel dan Turki Kerap Bersitegang dalam Isu Gaza, tapi untuk Suriah, Mereka Mesra dan Kompak
53 menit yang lalu
Ahmed Manasra Ditangkap...
Ahmed Manasra Ditangkap Israel saat Berusia 13 Tahun, Kini Dia Dibebaskan dan Jadi Ikon Perlawanan Palestina
1 jam yang lalu
4 Alasan Michelle Obama...
4 Alasan Michelle Obama Memilih Menyendiri di Tengah Rumor Perceraian, Salah Satunya Ambisi Suami saat Jadi Presiden AS
2 jam yang lalu
Profil 4 Istri Raja...
Profil 4 Istri Raja Hussein Yordania, Siapa Saja Mereka?
3 jam yang lalu
Penyelundupan Ilegal...
Penyelundupan Ilegal di Perbatasan Korea Utara dan China Picu Tragedi Kemanusiaan
3 jam yang lalu
Profil Ameera binti...
Profil Ameera binti Aidan, Eks Putri Kerajaan Arab Saudi yang Tampil Tanpa Jilbab dan Jadi Agen Perubahan
3 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Harvey Moeis...
Ini Alasan Harvey Moeis dan Sandra Dewi Masuk Daftar Penerima Bantuan BPJS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved