Putin Ungkap Ancaman terhadap Negara-negara Bekas Soviet

Selasa, 27 Desember 2022 - 15:04 WIB
loading...
Putin Ungkap Ancaman...
Presiden Rusia Vladimir Putin dan para kepala negara CIS menghadiri pertemuan puncak informal Persemakmuran Negara-Negara Merdeka (CIS) di St Petersburg, Rusia. Foto/Sputnik/Alexei Danichev
A A A
MOSKOW - Republik-republik pasca-Soviet menghadapi semakin banyak ancaman eksternal terhadap keamanan mereka. Presiden Rusia Vladimir Putin memperingatkan hal itu pada pertemuan puncak informal para pemimpin Persemakmuran Negara-Negara Merdeka (CIS) di St Petersburg pada Senin (26/12/2022).

Putin menekankan, sementara para aktor regional terkadang memiliki pendapat yang berbeda, mereka siap bekerja sama untuk menyelesaikan perselisihan apa pun.

"Lingkaran persahabatan adalah bukti kesiapan anggota CIS untuk bekerja sama dalam semangat kemitraan strategis sejati, saling menguntungkan, dan menghormati kepentingan semua negara," papar Putin.

Putin menyoroti peran yang dimainkan CIS dalam mendukung keamanan dan stabilitas kawasan.

“Sayangnya, tantangan dan ancaman di bidang ini, terutama yang datang dari luar, semakin meningkat setiap tahunnya,” ujar dia.



Terhadap latar belakang ini, dia menambahkan badan intelijen CIS dan lembaga keamanan lainnya telah terlibat dalam "kontak dekat".

Putin memang mengakui anggota CIS terkadang berselisih. “Namun yang utama adalah kita siap dan mau bekerja sama. Bahkan jika ada masalah yang muncul, kita berusaha menyelesaikannya sendiri, bersama-sama, sambil saling memberikan bantuan dan mediasi yang bersahabat,” papar dia.

Menurut pemimpin Rusia itu, “Memperdalam kerja sama antara anggota CIS sejalan dengan kepentingan mendasar rakyat negara kita, karena membantu mengatasi masalah sosial dan ekonomi sambil berkontribusi pada keamanan regional.”

Putin juga menunjukkan anggota CIS sangat erat dalam hal budaya dan sejarah, dengan bahasa Rusia menjadi “kekuatan pemersatu yang kuat, menyatukan negara multinasional kita.”
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jajaki Perundingan Perdamaian...
Jajaki Perundingan Perdamaian Abadi, AS dan Ukraina Konsolidasi di Riyadh
Sekutu NATO Eropa Takut...
Sekutu NATO Eropa Takut Trump Akan Hentikan Dukungan Senjata AS
Utusan Khusus Trump:...
Utusan Khusus Trump: Saya Tak Menganggap Putin Orang Jahat, Dia Sangat Pintar
PM Negara NATO Mencela...
PM Negara NATO Mencela Uni Eropa yang Ingin Perang saat AS Coba Damaikan Rusia-Ukraina
Negara Tetangga Indonesia...
Negara Tetangga Indonesia Ini Makin Sulit Pasok Tank ke Ukraina
Polandia Akan Larang...
Polandia Akan Larang Suaka bagi Warga dari Negara Sekutu Rusia
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina, Mengapa?
Direktur PLTN: Tak Ada...
Direktur PLTN: Tak Ada yang Bisa Kendalikan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Terbesar di Eropa kecuali Rusia
3 Alasan Volodymyr Zelensky...
3 Alasan Volodymyr Zelensky Disebut Pengkhianat Bangsa Yahudi oleh Rusia, Apa Saja?
Rekomendasi
Ariel NOAH Tak Mampu...
Ariel NOAH Tak Mampu Lakukan Direct License, Akui Butuh LMK untuk Urus Royalti
10 Amalan Terbaik di...
10 Amalan Terbaik di Penghujung Ramadan, Apa Saja?
Asahan Gempar! Mayat...
Asahan Gempar! Mayat Pasutri Ditemukan Membusuk di Atas Kasur, Terungkap Penyebabnya
Berita Terkini
China Bantah kalau Mantan...
China Bantah kalau Mantan Presiden Filipina Duterte Minta Suaka
8 menit yang lalu
Ekrem Imamoglu Resmi...
Ekrem Imamoglu Resmi Dipilih Jadi Capres dari Kubu Oposisi Turki
1 jam yang lalu
5 Hewan Liar yang Pernah...
5 Hewan Liar yang Pernah Serang Tentara Israel, Dianggap Lebih Berani dari Pemimpin Negara Muslim Tetangga Palestina
2 jam yang lalu
Jajaki Perundingan Perdamaian...
Jajaki Perundingan Perdamaian Abadi, AS dan Ukraina Konsolidasi di Riyadh
3 jam yang lalu
Jaksa Agung AS Sebut...
Jaksa Agung AS Sebut Demonstran Pro-Palestina sebagai Teroris
4 jam yang lalu
Dubes Muslim Afrika...
Dubes Muslim Afrika Selatan yang Berani Melawan Israel dan Diusir Trump Disambut seperti Pahlawan
5 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penduduknya...
10 Negara Penduduknya Paling Bahagia di Dunia Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved