Presiden Taiwan: Menahan Diri Bukan Berarti Tidak Akan Melawan China!

Selasa, 30 Agustus 2022 - 22:40 WIB
loading...
Presiden Taiwan: Menahan...
Presiden Tsai Ing-wen sebut Taiwan akan menahan diri terhadap provokasi China, namun bukan berarti tak akan melawan. Foto/REUTERS
A A A
PENGHU - Presiden Tsai Ing-wen mengatakan semakin China memprovokasi, Taiwan harus lebih tenang, tetapi menahan diri tidak berarti tidak ada “perlawanan yang kuat” jika diperlukan.

Tekad itu disampaikan Tsai pada Selasa (30/8/2022) saat mengunjungi pasukan garis depan yang berbasis di pulau-pulau di Selat Taiwan yang sensitif.

China, yang mengeklaim Taiwan sebagai wilayahnya meskipun ada keberatan keras dari pemerintah di Taipei, telah melakukan latihan militer di sekitar pulau itu bulan ini setelah kunjungan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Amerika Serikat (AS) Nancy Pelosi.



Mengunjungi pangkalan Angkatan Udara dan Angkatan Laut utama di pulau-pulau Penghu di Selat Taiwan, Tsai memuji angkatan bersenjata atas upaya tak kenal lelah mereka untuk melindungi Taiwan, dan mengecam Beijing atas latihan dan intimidasinya.

“Saya ingin memberi tahu semua orang bahwa semakin banyak musuh memprovokasi, kita harus semakin tenang,” kata Tsai kepada perwira Angkatan Laut Taiwan.

“Kami tidak akan memprovokasi perselisihan, dan kami akan menahan diri, tetapi itubukan berarti kami tidak akan melawan,” ujarnya, seperti dikutip Reuters.

“Saya telah memerintahkan Kementerian Pertahanan Nasional untuk mengambil tindakan pencegahan yang diperlukan dan kuat pada waktu yang tepat untuk mempertahankan keamanan wilayah udara negara ini,” kata Tsai, tanpa menjelaskan lebih lanjut.

Tidak ada tembakan yang dilepaskan, dan pemerintah Taiwan telah berulang kali mengatakan telah menanggapi dengan tenang aktivitas China.

Tetapi Taiwan sangat kecewa baru-baru ini dengan pesawat tak berawak China yang terbang sangat dekat dengan pulau-pulau yang dikontrolnya di sebelah pantai China, yang menurut Tsai adalah bagian dari perang "zona abu-abu" Beijing.

Kapal perang dan jet tempur yang berpangkalan di Penghu telah dipersenjatai dengan peluru sejak China memulai latihannya bulan ini. Hal itu disampaikan para perwira Taiwan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1695 seconds (0.1#10.140)